Jumlah Penduduk Komposisi Penduduk Menurut Umur

- Sebelah Barat berbatasan dengan Kelurahan Pasar Kliwon

2. Kondisi Demografis

2.1 Jumlah Penduduk

Jumlah penduduk Kelurahan Semanggi secara keseluruhan adalah 32.984 jiwa, dengan perincian jumlah kaum perempuan sebanyak 16.401 jiwa sedangkan jumlah laki-laki sebanyak 16.583 jiwa. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat dari tabel berikut ini: Tabel 2.1 Distribusi Penduduk kelurahan Semanggi Jenis Kelamin Jumlah Persentase Laki 16401 49,72 Perempuan 16583 50,28 JUMLAH 32984 100 Sumber : Monografi Kelurahan Semanggi Juli 2007 Dari tabel distribusi penduduk Kelurahan Semanggi di atas dapat kita lihat bahwa jumlah kaum perempuan sebanyak 16.401 jiwa dengan persentase sebesar 49,72 lebih sedikit daripada jumlah laki-laki sebanyak 16.583 jiwa dengan persentase 50,28. Selisih jumlah laki-laki dan perempuan adalah 182 jiwa dengan persentase sebesar 0,56.

2.2 Komposisi Penduduk Menurut Umur

Komposisi penduduk menurut umur ini dapat dipergunakan untuk mengetahui jumlah penduduk usia produktif, non produktif dan belum produktif. Dan juga dapat menjadi petunjuk bagi kemungkinan perkembangan penduduk dimasa yang akan datang. Komposisi penduduk Kelurahan Semanggi menurut umur dan dapat dilihat dalam tabel berikut Tabel 2.2 Jumlah Penduduk Menurut Umur Kelompok Umur Jumlah Persentase 0-4 th 3889 11.80 5-9 th 3082 9,34 10-14 th 2958 8,97 15-19 th 3043 9,22 20-24 th 3160 9,58 25-29 th 3610 10,94 30-34 th 2101 6,37 35-39 th 1721 5,21 40-44 th 1560 4,73 45-49th 1526 4,62 50-54th 1402 4,25 55-59th 1441 4,36 60-64th 3462 10,49 JUMLAH 32984 100 Sumber : Monografi Kelurahan Semanggi Juli 2007 Dari komposisi penduduk tersebut dapat diklasifikasikan menjadi 3 yaitu : usia muda atau belum poduktif antara usia 0-14 tahun, sebanyak 9.929 jiwa dengan persentase sebesar 30,11; usia dewasa atau produktif antara usia 15-59 tahun, sebanyak 19.564 jiwa dengan persentase sebesar 64,01; dan yang termasuk kategori terakhir usia tua atau tidak produktif antara usia 60 tahun keatas, sebanyak 3.462 jiwa dengan persentase 10,49. Dapat diketahui bahwa di Kelurahan Semanggi ini jumlah usia dewasa atau produktif lebih besar daripada usia muda yang belum produktif dan usia yang sudah tidak produktif.

2.3 Komposisi Penduduk Menurut Mata Pencaharian