Latar Belakang Kerja Praktek

3

1.2. Tujuan Kerja Praktek

Kerja praktek yang dilakukan di PT. Genta Cipta Komunika Oray Studios dari tanggal 28 Maret 2011-25 Mei 2011. Selama 3 hari dalam satu minggu dengan waktu jam kerja mulai pukul 14.00-18.00 di hari senin dan 9.00 WIB – 18.00 WIB di hari selasa dan rabu. Kerja praktek ini bertujuan untuk untuk mengenalkan dunia kerja profesional kepada mahasiswa, agar mahasiswa siap dan sanggup bekerja di dunia kerja yang sesungguhnya. Dengan adanya kerja praktek tersebut, para lulusan diharapkan dapat mengembangkan bakat dan dapat mengatasi masalah yang akan dihadapi nanti. Di samping itu lulusan dapat menambah wawasan, ilmu, pengalaman, serta pandangan dalam mengaplikasikan bakat atau keahlian yang dimiliki untuk bekal didunia kerja yang sesungguhnya tanpa kesulitan untuk beradaptasi.

BAB II TINJAUAN UMUM ORAY STUDIOS

2.1. Sejarah Oray Studios

Oray Studios adalah sebuah perusahaan jasa pembuatan ilustrasi, desain graphis, desain web dan multimedia yang berkantor di jalan Cemara, Bandung. Studio ini didirikan pada awal tahun 2008 oleh Iqbal Aribaskara selaku Direktur Utama dan Gifny Richata sebagai Kepala Studio. Meski termasuk pemain baru, tetapi studio ini sangat produktif. Terbukti dengan banyaknya pesanan klien yang datang hampir setiap hari melalui e-mail dan telepon yang kebanyakan berasal dari luar negeri. Pada awalnya Gifny adalah seorang ilustrator freelance yang banyak menangani ilustrasi untuk berbagai produk grafis seperti online game, komik, ilustrasi buku atau novel selama bertahun-tahun. Sedangkan Iqbal pada awalnya memiliki studio desain bernama GeckoWorks yang menyediakan jasa pembuatan web mulai dari desain hingga coding yang dikerjakan oleh Iqbal bersama timnya terdahulu Karena keduanya sering mendapatkan pekerjaan yang bersilang, misalnya Gifny mendapat pekerjaan web dan Iqbal mendapat ilustrasi maka keduanya saling bertukar pekerjaan, akhirnya mereka memutuskan untuk menggabungkan diri dibawah satu perusahaan yang kemudian dinamakan Oray Studios. Nama ’Oray’ sendiri diambil dari Bahasa Sunda yang berarti ’Ular’. Alasan penggunaan nama ini sendiri untuk menunjukkan kota tempat studio ini berdiri. Selain itu, ada selera personal mengapa reptilia ini yang dijadikan 4 nama perusahaan. Logo studio ini berupa logotype huruf ‘O’ sebagai inisial nama perusahaan. Bentuk huruf ‘O’ sendiri terbentuk dari imej silhoute ular yang sedang melingkar dan memakan ekornya sendiri. Menurut pembuatnya, logo ini mengambil inspirasi dan filosofi dari mitologi kuno Ouroboros, dengan lambang ular yang memakan ekornya sendiri. Makna dari memakan ekor adalah siklus kelahiran yang terus menerus atau dengan kata lain, abadi. Jadi diharapkan Oray studios ini dapat menjadi studio yang langgeng dan bertahan lama. Hingga bulan Agustus, Oray Studios memiliki lima orang desainer termasuk Iqbal dan Gifny. Tiga orang sebagai ilustrator dan dua orang desainer web. Berbagai urusan administrasi dikerjakan oleh Iqbal mulai dari sistem penggajian hingga standarisasi harga bagi calon klien. Pada bulan Oktober, studio ini akhirnya merekrut orang untuk bagian keuangan dan administrasi perusahaan. Dalam perkembangannya Oray Studios terus memperbaiki diri dalam hal manajemen dan jasa desain yg diberikan agar menjadi salah satu perusahaan yang mampu bersaing, menghasilkan desain–desain yang berkualitas dan memuaskan. Oray studio adalah perusahaan yang berbasis web. Ujung tombak marketing yang digunakan adalah website-nya sendiri, yaitu www.oraystudios.com . Selain itu strategi marketing yang lain adalah memasang iklan juga pada situs jejaring sosial atau Social Network Sevice yaitu facebook.com. 5