Uji t Analisis Jalur

✁ BAB V SIMPULAN, IMPLIKASI, DAN KETERBATASAN

5.1 Simpulan

Tujuan utama dilakukannya penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh dari pendapatan asli daerah, dana alokasi umum, dan dana alokasi khusus, terhadap Indeks Pembangunan Manusia baik secara langsung maupun tidak langsung melalui belanja modal pada kabupatenkota se Indonesia . Berdasarkan pengolahan data, hasil analisis dan pembahasan baik secara statistik maupun pembahasan komprehensif berdasar fakta empiris, kajian teori maupun peraturan terkait, dapat ditarik beberapa kesimpulan dari penelitian ini sebagai berikut : 1. Secara empiris penelitian ini membuktikan bahwa Belanja Modal dipengaruhi oleh Pendapatan Asli Daerah dan Dana Alokasi Khusus. Dari hasil penelitian tersebut, menunjukan bahwa Pendapatan Asli Daerah dan Dana Alokasi Khusus berpengaruh signifikan terhadap Belanja Modal. Dalam model substruktural II, pengaruh Pendapatan Asli Daerah terhadap Belanja Modal lebih tinggi dibandingkan dengan Dana Alokasi Khusus. Hal ini menunjukkan bahwa ketergantungan pemerintah daerah terhadap pemerintah pusat sudah berkurang. 2. Secara empiris penelitian ini membuktikan bahwa Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum dan Belanja Modal berpengaruh positif terhadap Indeks ✂ Pembangunan Manusia, sedangkan Dana Alokasi khusus berpengaruh negatif terhadap Indeks Pembangunan Manusia. 3. Secara empiris penelitian ini membuktikan bahwa Belanja Modal memediasi hubungan antara Pendapatan Asli Daerah dan Dana Alokasi Khusus terhadap Belanja Modal.

5.2 Implikasi Penelitian

Hasil penelitian ini memberikan beberapa implikasi antara lain: 1. Dapat memberikan masukan bagi pemerintah pusat maupun pemerintah daerah dalam membuat kebijakan berkaitan dengan penggunaan anggaran berasal dari pendapatan asli daerah, yang merupakan pendelegasian dari rakyat kepada pemerintah agar dapat digunakan sebaik baiknya demi kepentingan dan kesejahteraan bangsa dan negara. 2. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan kepada pemerintah agar otonomi daerah dapat dilaksanakan dengan sebaik- baiknya sehingga Dan dana transfer berupa DAU dan DAK dari pemerintah pusat lebih dimanfaatkan pada hal- hal produktif demi kesejahteraan rakyat. 3. Bagi penulis, dapat memberikan bukti empiris mengenai pengaruh PAD, dan DAK terhadap Indeks Pembangunan Manusia melalui Belanja Modal sebagai variabel pemediasi. 4. Dapat dijadikan sebagai bahan referensi dan data tambahan bagi penelitian berikutnya yang tertarik pada bidang kajian ini. ✄

5.3 Keterbatasan

Penelitian ini memiliki keterbatasan sebagai berikut : 1. Pada penelitian ini peneliti hanya meneliti variabel keuangan tanpa memperhitungkan variabel non keuangan seperti kebijakan pemerintah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang tercermin dari Indeks Pembangunan Manusia. Diharapkan bagi peneliti selanjutnya dapat menggunakan variabel non keuangan. 2. Berdasarkan hasil uji statistik, dana alokasi khusus berpengaruh negatif terhadap indeks pembangunan manusia secara langsung. Hal ini disebabkan hampir seluruh bidang DAK cenderung merupakan investasi yang dampaknya baru akan terlihat dalam jangka panjang. Diharapkan kepada peneliti berikutna untuk menggunakan IPM tahun berikutnya t+1. DAFTAR PUSTAKA Abdullah Syukriy dan Abdul Halim. 2004. Pengaruh Dana Alokasi Umum DAU dan Pendapatan Asli Daerah PAD terhadap Belanja Pemerintah Daerah Studi Kasus KabupatenKota di Jawa dan Bali. Yogyakarta: Jurnal Ekonomi STE1No.2Th. XIII25 April-Juni 2004: 90-109. Amalia F.R. dan Ida Bagus Putu Purbadharmaja.2014. Pengaruh Kemandirian Keuangan Daerah Dan Keserasian Alokasi Belanja Terhadap Indeks Pembangunan Manusia.E-Jurnal Ekonomi Pembangunan Universitas Udayana. Vol. 3, No. 6 Arikunto S. 1998. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT. Rineka Cipta. Badan Pusat Statistik. 2014. Indeks Pembangunan Manusia dan Komponennya, 2010- 2012. http:www.bps.go.id, diakses pada tanggal 20 Nov 2014. Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, 2011. Arah Kebijakan Dana Alokasi Khusus DAK 2013 dan Hasil Monev. Jakarta 5 Maret 2013. Brassard, C. 2008. Decentralization, Democratization and Development in Bhutan. Working Paper, February, Lee Kuan Yew School of Public Policy, National University of Singapore. Brata, A.G. 2005. Investasi Sektor Publik Lokal, Pembangunan Manusia, dan Kemiskinan. Yogyakarta: Lembaga Penelitian-Universitas Atma Jaya. Christy, Fhino Andrea dan Priyo Hari Adi. 2009. Hubungan Antara Dana Alokasi Umum, Belanja Modal dan Kualitas Pembangunan Manusia. The 3rd National Conference UKWMS, Surabaya. Darmayasa, 2014. Faktor Penentu Alokasi Belanja Modal dalam APBD. Simposium Nasional Akuntansi. September 2014. Darwanto dan Yulia Yustikasari. 2007. Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Pendapatan Asli Daerah, dan Dana Alokasi Umum Terhadap Pengalokasian Anggaran Belanja Modal. Simposium Nasional Akuntansi X. Davoodi, H. Zou, H.F. 1998. Fiscal Decentralization and Economic Growth: A Cross-Country Study. Journal of Urban Economics, 43: 244-257.

Dokumen yang terkait

ANALISIS PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, DAN DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DAN DAMPAKNYA PADA INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA DI WILAYAH TAPAL KUDA JAWA TIMUR

2 14 56

PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA BAGI HASIL, DANA ALOKASI UMUM DAN DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP ANGGARAN BELANJA MODAL PADA PEMERINTAH KABUPATEN/KOTA Se- PROPINSI LAMPUNG

1 44 61

PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, DAN DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP BELANJA DAERAH DI PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG (TAHUN 2001-2012)

0 19 77

PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP BELANJA DAERAH PADA KABUPATEN DAN KOTA DI PROVINSI ACEH

0 0 7

1 PENGARUH LATAR BELAKANG PENDIDIKAN KEPALA DAERAH, PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP KEMANDIRIAN KEUANGAN DAERAH DI SUMATERA

1 2 28

PENGARUH PERTUMBUHAN EKONOMI, PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP BELANJA MODAL PADA PROVINSI JAWA TENGAH

1 1 13

PENGARUH PAJAK DAERAH, RETRIBUSI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, DAN DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP BELANJA MODAL di D.I YOGYAKARTA TAHUN 2012-2016

0 9 15

PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM, DAN DANA BAGI HASIL TERHADAP BELANJA MODAL (STUDI PADA KABUPATENKOTA DI WILAYAH ACEH)

0 1 9

ANALISIS PENGARUH DANA ALOKASI KHUSUS, DANA ALOKASI UMUM DAN PENDAPATAN ASLI DAERAH TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DAN INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA MELALUI BELANJA MODAL DI SUMATERA UTARA TESIS

0 0 15

PENGARUH PENDAPATAN ASLI DAERAH, DANA ALOKASI UMUM DAN DANA ALOKASI KHUSUS TERHADAP INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA KABUPATENKOTA DI PROVINSI JAWA TENGAH Abstract - 154 INDEKS PEMBANGUNAN MANUSIA

0 0 19