Manfaat Penulisan Tujuan dan Manfaat Penulisan 1. Tujuan Penulisan

3. Bagaimana akibat hukum Putusan Mahkamah Konstitusi dalam Ketentuan Beracara di Mahkamah Konstitusi?

C. Tujuan dan Manfaat Penulisan 1. Tujuan Penulisan

Adapun yang menjadi tujuan dari penulisan skripsi ini dapat diuraikan sebagai berikut : a. Untuk mengetahui yang menjadi dasar legitimasi teori konstitusi dalam perubahan Undang-Undang Dasar 1945 terhadap kekuasaan kehakiman yang dijalankan oleh Mahkamah Konstitusi. b. Untuk mengetahui ketentuan beracara di Pengadilan Umum dan secara khusus ketentuan beracara di Mahkamah Konstitusi dalam melaksanakan uji materil Undang-Undang terhadap Undang-Undang Dasar 1945 menurut Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2003 tentang Mahkamah Konstitusi. c. Untuk mengetahui bagaimana akibat hukum dari putusan Mahkamah Konstitusi.

2. Manfaat Penulisan

A. Secara Teoritis Pembahasan terhadap permasalahan-permasalahan sebagaimana diuraikan diatas, diharapkan akan menimbulkan pemahaman dan pengertian bagi pembaca mengenai kewenangan Mahkamah Konstitusi dalam perkembangan Universitas Sumatera Utara pelaksanaan pengujian undang-undang terhadap Undang-Undang Dasar 1945. Jadi, secara teoritis, manfaat penulisan skripsi ini adalah sebagai sumbangan pikiran untuk memperkaya ilmu pengetahuan, menambah dan melengkapi koleksi karya ilmiah serta memberikan kontribusi pemikiran yang membahas fungsi judicial review terkait dengan kewenangan Mahkamah Konstitusi sebagai salah satu lembaga yang melaksanakan kekuasaan kehakiman. Selain itu, manfaat penulisan skripsi diharapkan mampu menemukan konsep baru dan argumentasi baru mengenai keberadaan Mahkamah Konstitusi di Indonesia. B. Secara Praktis Penulis berharap, semoga hasil penulisan ini bermanfaat bagi semua orang, terutama bagi setiap orang yang berminat untuk mengikuti perkuliahan di fakultas hukum di setiap perguruan tinggi, dan menjadi sumbangan pemikiran ilmiah bagi hukum positif di Indonesia, berkaitan dengan salah satu ciri dari Negara Indonesia, yang demokratis dengan menjunjung tinggi supremasi hukum supremacy of law. Hal ini tidak terlepas dari penempatan Hukum Tata Negara sebagai unsur terpenting dalam sistem hukum Indonesia. Dimana, dengan adanya penulisan skripsi ini, diharapkan mampu memberikan pandangan baru terhadap perubahan sistem ketatanegaraan ketika Mahkamah Konstitusi hadir sebagai salah satu Pelaksana Kekuasaan Kehakiman di Indonesia. Manfaat lain dari penulisan ini adalah masyarakat diharapkan dapat mengetahui bagaimana pelaksanaan kewenangan Mahkamah Konstitusi di Indonesia, ketika terdapat produk perundang-undangan yang inkonstitusional Universitas Sumatera Utara dapat mengajukan permohonan penyelesaian sengketa ke Mahkamah Konstitusi, dan dapat dijadikan dasar untuk melakukan pengawasan terhadap perbuatan komponen konstitusi institusi pemerintah.

D. Keaslian Penulisan