Jenis dan Sumber Data Metode Pengumpulan Data Defenisi Operasional dan Pengukuran Variabel

Berdasarkan kriteria di atas, maka diperoleh 12 perusahaan sebagai sampel penelitian. Tabel 3.2 merupakan daftar perusahaan manufaktur Tbk yang memenuhi ketiga kriteria di atas. Tabel 3.2 Daftar Perusahaan Sampel No Perusahaan Tahun Memperoleh Sertifikasi ISO 9001:2000 1 Holcim Indonesia 2003 2 Intikeramik alamasri Inds 2005 3 Surya Toto Indonesia 2005 4 Citra Tubindo 2003 5 Lion Metal Works 2004 6 Asiaplast Industries 2004 7 JAPFA 2006 8 Goodyear Indonesia 2004 9 Sucaco 2003 10 Voksel Electric 2003 11 Unilever Indonesia 2006

C. Jenis dan Sumber Data

Data penelitian ini adalah data kuantitatif, yaitu data yang diukur dalam satu skala numerik Kuncoro, 2003: 124. Data merupakan data sekunder yang diperoleh dari website Bursa Efek Jakarta dan Indonesia Capital Directory Market tahun 2003-2008. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Return on Asset ROA serta Return on Equity ROE tahun 2003-2008. Data dalam penelitian dikumpulkan secara runtut waktu times series. Times series yaitu data secara kronologis disusun menurut waktu pada suatu variabel tertentu Kuncoro, 2003: 125. Universitas Sumatera Utara

D. Metode Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data eksternal. Data eksternal adalah data yang umumnya disusun oleh suatu entitas selain peneliti dari organisasi yang bersangkutan. Pada penelitian ini, penulis mengumpulkan data dalam dua tahapan. Tahap pertama, penulis melakukan studi pustaka yakni berasal dari buku-buku yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Tahap kedua, pengumpulan data dilakukan dengan cara men-download dari situs Bursa Efek Indonesia yaitu www.idx.co.id untuk memperoleh laporan tahunan setiap perusahaan.

E. Defenisi Operasional dan Pengukuran Variabel

Variabel yang digunakan peneliti dalam penelitian ini terdiri dari: X1 : variabel yang tidak diberi perlakuan treatment yaitu profitabilitas sebelum sertifikasi ISO 9001:2000 yaitu profitabilitas satu tahun sebelum sertifikasi ISO 9001:2000. Profitabilitas satu tahun sebelum sertifikasi ISO 9001:2000 terdiri dari dua subvariabel yaitu ROA satu tahun sebelum sertifikasi ISO 9001:2000 X11, ROE satu tahun sebelum sertifikasi ISO 9001:2000X12. X2 : variabel yang diberi perlakuan treatment yaitu profitabilitas sesudah sertifikasi ISO 9001:2000. Profitabilitas satu tahun sesudah sertifikasi ISO 9001:2000 terdiri dari empat subvariabel ROA satu tahun sesudah sertifikasi ISO 9001:2000 X211, ROA dua tahun sesudah sertifikasi ISO 9001:2000 X221, ROE satu tahun Universitas Sumatera Utara sesudah sertifikasi ISO 9001:2000 X212, dan ROE dua tahun sesudah sertifikasi ISO 9001:2000 X222. Rasio profitabilitas yang akan diteliti yaitu: 1. Return on Asset ROA ROA menunjukkan kemampuan perusahaan menghasilkan laba dari aktiva yang dipergunakan Syahyunan, 2004:85. ROA dihitung dengan cara membandingkan laba bersih setelah pajak dengan total asset. 2. Return on Equity ROE ROE menunjukkan kemampuan perusahaan menghasilkan laba dari ekuitas yang diinvestasikan pemegang saham. ROE dihitung dengan cara membandingkan laba bersih setelah pajak dengan ekuitas pemegang saham.

F. Metode Analisis Data

Dokumen yang terkait

Pengaruh Penerapan Sertifikasi ISO 9001 : 2000 Terhadap Profitabilitas Pada Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Jakarta

0 28 73

Analisis Profitabilitas Sebelum dan Sesudah Memperoleh Sertifikasi ISO 9001:2000 pada Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Jakarta

1 31 116

ANALISIS KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SESUDAH AKUISISI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

0 17 1

ANALISIS KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SESUDAH AKUISISI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

0 5 5

ANALISIS KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SESUDAH AKUISISI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

0 32 5

ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN SEBELUM DAN SESUDAH SERTIFIKASI ISO 9000 PADA BEBERAPA PERUSAHAAN DI BURSA EFEK INDONESIA.

0 2 16

ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) Analisis Perbandingan Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (Bei) Sebelum Dan Sesudah Adopsi Ifrs

1 4 16

Analisis Profitabilitas Berbagai Sektor Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Sebelum dan Sesudah Penerapan Asean-China Free Trade Area.

0 0 6

KAKPM-32. ANALISIS EFISIENSI PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK JAKARTA SEBELUM DAN SESUDAH BERLAKUNYA UNDANG-UNDANG PERPAJAKAN 2000

0 0 14

1 ANALISIS PROFITABILITAS SEBELUM DAN SESUDAH PERISTIWA STOCK SPLIT (Studi Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di BEI)

0 0 89