1. Hasil Pengujian. 1. 1. Pengujian AC dengan kondisi standard.

BAB IV ANALISA DATA

4. 1. Hasil Pengujian.

Data yang diambil dari pengujian adalah data Tekanan sebelum kondensor, tekanan sesudah kondensor, tekanan sesudah kondensor dan sebelum pipa kapiler, Ampere besarnya kuat arus pemakaian, dan suhu. Pengujian dilakukan dengan dua kondisi AC yang berbeda, yaitu: 1. Pengujian AC LG 1-PK dalam kondisi standard pabrikan, dimana data yang diambil saat pengujian berupa tekanan, temperature, arus listrik. 2. Pengujian AC LG 1-PK yang telah dimodifikasi dengan menggunakan pendingin kondensor yang memanfaatkan air dari buangan dihasilkan dari Indoor Unit atau yang disebut dengan evaporator. Pengujian pertama dilakukan pada kondisi standard untuk mengetahui kinerja dan efisiensi sehingga data-data hasil pengujian dapat dibandingkan dengan AC yang telah dimodifikasi. Gambar 4. 1. Skema alat pendingin Kondensor. Universitas Sumatera Utara Keterangan gambar : P1 : Pengukur tekanan pada pipa kompresor. P2 : Pengukur tekanan pada pipa sebelum kondensor. P3 : Pengukur tekanan pada pipa sesudah kondensor sebelum pipa kapiler. P4 : Pengukur tekanan pada pipa setelah pipa kapiler. Begitu juga dengan alat pengukur suhu. Sebelum dilakukan pengujian terlebih dahulu dilakukan proses pemvakuman selama 15-20 menit pada mesin AC tersebut untuk membersihkan dari kotoran dan untuk mengetahui ada atau tidaknya kebocoran. Evaporator diitempatkan pada ruangan 6 x 5 m dengan beban yang sama dengan pengujian standard dan modofikasi. Hasil pengujian terbagi atas 1. Pengujian Standard : Siang hari 13:10 Wib, Sore hari 16:50 Wib, Malam hari 20:45 Wib 2. Pengujian dengan menggunakan pendingin kondensor dengan waktu yang sama pada saat opengujian standard.

4. 1. 1. Pengujian AC dengan kondisi standard.

AC standard dalam hal ini yaitu AC tanpa pemasangan alat pendingin kondensor tetapi kompresor telah dipindahkan ke tempat yg telah dibuat dengan tujuan agar pemasangan alat ukur dapat dilakukan pada pipa-pipa kompresor dan kondensor.

1. Pengujian Siang Hari.