Saluran Masuk Komponen Utama Reaktor Gas Bio

2.8. Komponen Utama Reaktor Gas Bio

Komponen utama reaktor gas bio terdiri dari: saluran masuk slurry, saluran keluar residu, katup pengaman tekanan, separator, dan saluran gas.

2.8.1. Saluran Masuk

Slurry Campuran kotoran hewan sapi atau kambing dan air yang membentuk slurry dimasukkan melalui saluran masuk slurry. EPA USA 2002 menyarankan agar reaktor gas bio menggunakan slurry dengan kandungan padatan maksimal sekitar 12,5 . Dalam tataran praktis, Aguilar, 2001 menyarankan perbandingan 1 ember ukuran standar kotoran hewan dicampur dengan 5 ember air. Kotoran hewan dan air harus dimasukkan sudah dalam keadaan tercampur slurry. Hal ini untuk memudahkan pengaliran slurry di dalam tangki utama serta menghindari terbentuknya sedimentasi yang akan menyulitkan pengaliran selanjutnya. Slurry bisa dimasukkan hingga 34 volume tangki utama Forst, 2002. Volume sisa di bagian atas tangki utama diperlukan sebagai ruang pengumpulan gas serta menghindari penyumbatan saluran gas oleh slurry. Proses produksi metana ini berlangsung dalam lingkungan anaerob, maka slurry harus menutup saluran masuk ataupun saluran keluar tangki utama. Pada umumnya, produksi gas metana yang optimum akan terjadi selama 20 – 30 hari Forst, 2002. Hal ini berarti harus diperkirakan bahwa slurry akan berada selama 20 – 30 hari di dalam reaktor. Dengan mengetahui volume tangki utama dan Ramli Tarigan : Pemanfaatan Biogas Kotoran Ternak Sapi Sebagai Pengganti Bahan Bakar Minyak Dan Gas, 2009 USU Repository © 2008 harga tyang dipilih, akan dapat ditentukan banyaknya penambahan slurry setiap harinya. Untuk reaktor yang baru beroperasi, disarankan untuk membiarkan reaktor tersebut selama beberapa hari, sebelum dilakukan pengisian slurry secara rutin setiap harinya. Jumlah slurry yang perlu dimasukkan setiap hari dapat dihitung dengan menggunakan persamaan: m slurry = 1 4 × 10 3 × t h D 2 π 2.2 Dengan m slurry adalah penambahan slurry per-hari literhari, D adalah diameter tangki utama dalam meter , h adalah tinggipanjang tangki utama dan t = 20 – 30 hari. Sedangkan untuk setiap liter slurry, batasan EPA yang menyarankan kandungan padatan maksimal 12,5 dapat di jadikan patokan untuk menghitung massa kotoran sapi yang diperlukan.

2.8.2. Saluran Keluar Residu