Aurora 3D Presentation KAJIAN TEORI

31 Penerapan konsep tahan gempa antara lain dengan cara membuat sambungan yang cukup kuat diantara berbagai elemen tersebut serta pemilihan meterial dan pelaksanaan yang tepat. Membuat rumah agar tahan terhadap gempa tentunya tidak terlepas dari mutu dan jenis bahan konstruksi yang digunakan. Bahan konstruksi bangunan pada umumnya terbuat dari beton, baja, dan kayu. Diantara ketiga bahan konstruksi bangunan tersebut kayu merupakan bahan konstruksi yang langsung diperoleh dari alam. Keunggulan kayu dibadingkan bahan konstruksi yang lain yaitu kayu merupakan bahan baku yang mudah dibentuk dan diproses untuk dijadikan sebuah komponen struktur ataupun barang lain. Kayu merupakan salah satu bahan bangunan yang relatif mudah didapat, lebih ekonomis dan memiliki nilai keindahan tersendiri jika dibandingkan dengan bahan bangunan yang lain. Dalam pemakainya kayu harus memenuhi syarat: mampu menahan beban yang bekerja dengan aman dalam jangka waktu yang direncanakan; mempunyai ketahanan dan keawetan yang memadai meliebihi umur pakainya; serta mempunyai ukuran penampang dan panjang yang sesuai dengan pemakaiannya dalam konstruksi. Kayu yang sebagian besar diproduksi dari pengolahan kayu hutan alam menyebabkan keberadaan kayu di alam semakin menurun, yang diakibatkan oleh eksploitasi hutan alam yang berlebih. Untuk itu, diperlukan alternatif lain dengan memanfaatkan kayu-kayu yang berasal dari hutan rakyat. Dari penjelasan konsep bangunan kayu bertingkat tahan gempa tersebut diperlukan penjelasan lebih lanjut sehingga materi mengenai bangunan kayu tahan gempa yang sebenarnya dapat tersampaikan dengan baik. Penjelasan 32 bangunan kayu tertingkat mengalami kendala jika penyampaiannya hanya monoton dengan metode ceramah tanpa ada media pembelajaran yang tepat. Sehingga peneliti mencoba menyediakan media pembelajaran berupa bangunan kayu bertingkat dengan skala yang lebih besar dan terbukti materi dan kekuatannya. Dengan kejelasan adanya media bangunan yang besar memudahkan peserta didik untuk memahaminya. Gambar 3. Media Model Bangunan Kayu Bertingkat Sumber: Dokumen Pribadi: 2014

L. Materi Ilmu Bangunan Gedung 1. Pengertian bangunan tahan gempa

Letak geografis Indonesia yang terdapat banyak gunung aktif serta merupakan pusat pertemuan tiga lempeng, yaitu: Eurasia, Indo-Australia, dan Pasifik. menyebabkan frekuensi gempa bumi Indonesia baik tektonik maupun vulkanik cukup tinggi. Secara alamiah, fenomena alam tersebut tidak bisa dihindari. Sebab lempeng-lempeng yang ada di wilayah Indonesia merupakan bagian kerak bumi yang bergerak aktif. Pergerakan lempeng bumi memungkinkan terjadinya tumbukan. Ada kalanya pergeseran tersebut