Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Teknik Pengujian Data Wawancara

35

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Desain Penelitian

1. Jenis Penelitian

Penelitian yang digunakan dalam pengembangan Sistem Informasi Arsip Elektronik adalah jenis penelitian dan pengembangan Research and Development. Penelitian dan pengembangan di sini mencakup proses pengembangan dan validitas produk sebagai mana dikembangkan oleh Borg Gall 1983. Model penelitian dan pengembangan Borg Gall 1983 ditempuh melalui 10 langkah, yaitu 1 mengumpulkan informasi dan melakukan penelitian awal research and information collecting; 2 perencanaan planning; 3 mengembangkan format atau model developing preliminary form of product; 4 mempersiapkan uji coba tes di lapangan preliminary field testing; 5 melakukan revisi terhadap tes berdasarkan hasil uji coba di lapangan main product revision; 6 melakukan tes di lapangan main field testing; 7 melakukan revisi setelah mendapatkan masukan dari tes di lapangan operational product revision; 8 melakukan tes uji coba model operational field testing; 9 melakukan revisi terakhir final product revision, dan 10 menyampaikan laporan penelitian dissemination and implementation. Produk yang dikembangkan bertujuan untuk mempermudah penyimpanan data surat sehingga kinerja menjadi lebih maksimal. Karena tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan suatu produk dan menguji kelayakan suatu produk, maka peneliti melakukan langkah penelitian dengan dua kali uji coba produk, seperti pada gambar 8 : 36 Gambar 8. Alur Penelitian diadaptasi dari Borg Gall 1983

2. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni semester genap tahun ajaran 20132014.Tempat pelaksanaan penelitian di SMK Negeri 1 Godean beralamat di Kowanan, Sidoagung, Godean, Sleman 55564.

3. Teknik Pengujian Data

Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data dilakukan beberapa tahap antara lain :

1. Wawancara

Wawancara ditujukan kepada guru dan pegawai bagian kearsipan SMK Negeri 1 Godean. Wawancara yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara tidak terstruktur. Wawancara disini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan arsip di SMK Negeri 1 Godean serta kebutuhan-kebutuhan yang dibutuhkan dalam pengelolaan arsip sebagai bahan yang akan digunakan untuk mengembangkan Sistem Informasi Arsip Elektronik. Analisis Kebutuhan Perencanaan Desain Pengembangan produk Uji Coba Produk Functionality,Portability, Maintainability, Effecticity Revisi Produk Uji Lapangan Pengujian Usability, Reliability Revisi Produk Uji Lapangan Produk Akhir 37

2. Angket Kuesioner