Geografi Dan Topografi I GAMBARAN UMUM

Profil Kesehatan Kabupaten Kulon Progo tahun 2012 5 Secara garis besar wilayahnya di bagi tiga bagian yaitu : Bagian Utara Merupakan dataran tinggi perbukitan Menoreh dengan ketinggian antara 500 – 1000 m diatas permukaan laut. Meliputi Kecamatan Girimulyo, Kokap, Samigaluh dan Kalibawang Bagian Tengah Merupakan daerah perbukitan dengan ketinggian 100 – 500 m diatas permukaan laut. Meliputi Kecamatan Nanggulan, Sentolo, Pengasih dan sebagian Lendah Bagian Selatan Merupakan dataran rendah dengan ketinggian sampai dengan 100 m diatas permukaan laut. Meliputi Kecamatan Temon, wates, Panjatan, Galur dan sebagian Lendah. Dengan topografi seperti tersebut diatas menempatkan beberapa wilayah Kabupaten Kulon Progo sebagai daerah rawan bencana baik bencana banjir, tanah longsor, kekeringan maupun gempa bumi. Akibat dari bencana itupun akan sangat berpengaruh terhadap kualitas kesehatan baik kualitas manusia maupun lingkungannya.

B. Demografi 1. Distribusi Penduduk

Berdasarkan data dari Dinas Kependudukan Catatan Sipil Kabupaten Kulon Progo, Registrasi penduduk pertengahan tahun 2011 sebanyak 470.486 jiwa. Dengan jumlah penduduk laki-laki sebanyak 231.732 jiwa 49,25 dan perempuan sebanyak 238.754 jiwa 50,75 . Sex ratio laki-laki : perempuan adalah 97. sedangkan jumlah rumah tangga sebanyak 137.948 KK. Rata-rata penghuni Rumah tanggga sebanyak 4 jiwa. Sumber : Pengolahan data Registrasi Penduduk Pertengahan tahun 2011, Dinas Dukcapil Kab. Kulon Progo Grafik 2. 1 Proporsi Penduduk Menurut Jenis Kelamin di Kabupaten Kulonprogo Tahun 2011 laki-laki 49,25 perempuan 50,75 Profil Kesehatan Kabupaten Kulon Progo tahun 2012 6 Distribusi penduduk menurut golongan umur terlihat seperti grafik berikut : Sumber : Pengolahan data Registrasi Penduduk Pertengahan tahun 2011, Dinas Dukcapil Kab. Kulon Progo Gambaran grafik diatas menunjukkan struktur penduduk di Kabupaten Kulon Progo tergolong produktif, artinya proporsi penduduk usia 15-64 tahun mempunyai proporsi terbesar 69,21 . Angka beban ketergantungan yakni ratio antara jumlah penduduk usia produktif 15-64 tahun dengan jumlah penduduk usia tidak produktif 0-14 th dan 65 tahun lebih adalah 45,27 yang berarti setiap 100 penduduk usia produktif menanggung 45 penduduk usia tidak produktif. Lihat lampiran Tabel 2

2. Kepadatan penduduk

Rata-rata kepadatan penduduk Kabupaten Kulon Progo mencapai 802 jiwa km 2 dengan rata-rata jumlah anggota per keluarga 4 jiwa. Dilihat dari kepadatan penduduk per kecamatan terpadat adalah Kecamatan Wates yang mempunyai luas wilayah 32 km 2 atau 5,46 dari luas Kabupaten Kulon Progo berpenduduk 52.336 jiwa atau 11,12 dari total penduduk Kabupaten Kulon Progo sehingga rata-rata kepadatan per kilometer persegi di Kecamatan Wates adalah 1.636 jiwa. Sedangkan di Kecamatan Samigaluh yang 0- 4 5- 14. 15- 44. 45- 64. 65 Penduduk 28.096 63.459 220.959 104.669 53.303 50.000 100.000 150.000 200.000 250.000 p e n d u d u k Grafik 2.2 Distribusi Penduduk Menurut Golongan Umur di Kabupaten Kulo n Progo Tahun 2011