Deskripsi Karekteristik Responden Hasil Penelitian 1. Deskripsi Lokasi Penelitian

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

5.1. Hasil Penelitian 5.1.1. Deskripsi Lokasi Penelitian Wilayah Persekutuan Putrajaya adalah salah satu antara tiga wilayah persekutuan yang ada di Malaysia. Wilayah Persekutuan Putrajaya ini berbatasan dengan Kuala Lumpur dan negeri Selangor. Putrajaya ini telah diasaskan pada 19 Oktober 1995 dan telah diangkat sebagai Wilayah Persekutuan pada 1 Februari 2001. Putrajaya juga merupakan pusat adminstrasi kerajaan yang baru menggantikan Kuala Lumpur kerana kepadatan pendudukan yang tepu di kawasan itu. Pada tahun 2009, Wilayah Persekutuan Putrajaya yang luasnya sebanyak 46 km 2 mempunyai populasi wilayah ini adalah kira-kira 65,000 orang yang kebanyakannya adalah pegawai- pegawai kerajaan dengan kepadatan penduduk sebanyak 1,413 jiwakm 2 .

5.1.2. Deskripsi Karekteristik Responden

Untuk penelitian ini, responden yang terlibat adalah masyarakat yang tinggal di Wilayah Persekutuan Putrajaya yang menggunakan perkhidmatan kesehatan yang pelbagai tanpa mengira cara pengobatan moderen maupun pengobatan tradisional. Karekteristik responden-responden yang seramai 68 orang ini dapat dibagi mengikut agama, bangsa, tingkat pendidikan serta pendapatan bulanan, untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.1. Distribusi Responden berdasarkan Agama, Bangsa, Tingkat Pendidikan dan Pendapatan di Wilayah Persekutuan Putrajaya Karekteristik Frekuensi n Persen Agama Islam 38 55,9 Kristian 4 5,9 Buddha 19 27,9 Hindu 7 10,3 Jumlah 68 100 Bangsa Melayu 37 54,4 Cina 20 29,4 India 8 11,8 Lain-lain 3 4,4 Jumlah 68 100 Tingkat Pendidikan SPM 16 23,5 Diploma 12 17,6 Ijazah 27 39,7 Masters 7 10,3 Lain-lain 6 8,8 Jumlah 68 100 Universitas Sumatera Utara Pendapatan Rendah 18 26,5 Sedang 35 51,5 Tinggi 15 22,1 Jumlah 68 100 Berdasarkan Tabel 5.1 di atas, didapati bahwa agama responden yang terbanyak adalah yang beragama Islam yaitu sebanyak 38 orang 55,9, manakala agama responden yang paling sedikit adalah yang beragama Kristian yaitu sebanyak 4 orang 5,9. Apabila dibagi mengikut bangsa pula,didapati bangsa responden yang terlibat paling ramai adalah bangsa Melayu dengan sebanyak 37 orang 54,4 sedangkan yang paling sedikit adalah bangsa lain-lain Sikh, Jepun dan Iban yaitu sebanyak 3 orang 4,4. Responden juga dibagi mengikut tingkat pendidikan yang dicapai oleh mereka. Tingkat pendidikan ini terbagi kepada lima tingkat pendidikan, SPM lepasan SMA, Diploma, Ijazah, Masters dan lain-lain. Responden yang paling ramai adalah responden yang berpendidikan lepasan Ijazah yaitu sebanyak 27 orang 39,7 manakala responden yang paling sedikit adalah responden yang berpendidikan lain-lain tidak bersekolah dan lepasan SMP yaitu sebanyak 6 orang 8,8. Menurut Tabel 5.1 di atas, diketahui bahwa sebahagian besar responden ini berpendapatan sedang dengan jumlah sebanyak 35 orang 51,5 dan golongan pendapatan responden yang paling sedikit adalah golongan yang berpendapatan tinggi yaitu dengan jumlah sebanyak 15 orang 22,1. Universitas Sumatera Utara

5.1.3. Pengetahuan Masyarakat Putrajaya terhadap Pengobatan Tradisional