Pra pembelajaran Kegiatan Awal Kegiatan Inti Kegiatan Penutup

146 2. Dengan gambar binatang, siswa dapat menggambarkanmendeskripsikan sapi secara tertulis. 3. Melalui gambar, siswa dapat mendeskripsikan sapi secara tulis dengan pemilihan kata yang tepat dan mudah dipahami. 4. Dengan bimbingan dari guru, siswa dapatmenulis pendeskripsiannya terhadap binatang dengan tulisan yang rapi dan mudah dibaca. 5. Dengan penjelasan dan contoh dari guru, siswa dapat melakukan operasi hitung perkalian dari soal cerita dengan jawaban yang tepat. 6. Melalui gambar, siswa dapat menyebutkan ciri-ciri sapi sesuai dengan gambar yang diamati.

IV. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

A. Pra pembelajaran

1. Guru mengkondisikan ruang kelas sebelum mulai pembelajaran. 2. Guru mengkondisikan siswa untuk dapat menerima pelajaran. 3. Guru bersama siswa mulai mempersiapkan media yang akan digunakan dalam pembelajaran.

B. Kegiatan Awal

1. Apersepsi : karena temanya “binatang di sekitarku”, sebagai awal pembelajaran guru bertanya kepada siswa tentang hewan peliharaannya di rumah.

C. Kegiatan Inti

a. Eksplorasi

Dalam kegiatan eksplorasi, guru: 1. Guru menanyakan gambar yang telah disiapkan. 2. Guru menjelaskan gambar yang telah ditempel di papan tulis. 3. Siswa mengamati gambar.

b. Elaborasi

Dalam kegiatan elaborasi, guru: 147 4. Guru bertanya kepada siswa tentang binatang apa saja yang tampak pada gambar. 5. Siswa dan Guru saling memberikan umpan balik. 6. Siswa mendeskripsikan binatang yang tampak pada gambar secara lisan terlebih dahulu. 7. Guru memberikan tugas kepada siswa untuk mendeskripsikan binatang yang tampak pada gambar. 8. Siswa mengerjakan tugas yang diberikan dengan bimbingan dari guru. Dengan demikian siswa secara otomatis siswa mengetahui cara mendeskripsikan secara tertulis. 9. Siswa membacakan hasil karyanya di depan kelas. 10. Siswa memberikan penghargaan kepada temannya yang telah membacakan hasil karyanya di depan kelas berupa tepuk tangan. 11. Setelah siswa belajar Bahasa Indonesia tentang mendeskripsi secara tertulis, kemudian siswa belajar IPA 12. Guru membimbing siswa dalam menjawab pertanyaan dari soal cerita. 13. Siswa yang telah selesai mengerjakan soal diberikan kesempatan untuk mengerjakannya di papan tulis. 14. Setelah itu siswa belajar IPA. 15. Siswa menuliskan ciri sapi sesuai dengan gambar yang diamati.

c. Konfirmasi

Dalam kegiatan konfirmasi, guru: 16. Guru membimbing siswa dalam mengerjakan tugas. 17. Siswa membacakan tugasnya di depan kelas. 18. Guru memberikan skor kepada siswa yang berhasil mengisi kolom- kolom pada tabel.

D. Kegiatan Penutup

1. Guru bersama siswa menyimpulkan materi pelajaran. 2. Guru memberikan motivasi kepada siswa. 148

V. SUMBER, MEDIA PEMBELAJARAN

A. Sumber Pembelajaran