Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Batasan Masalah Sistematika Penulisan

dibandingkan material katoda lain diantaranya seperti biaya pembuatan lebih murah karena bahan pembentuknya mudah didapatkan dialam, tidak beracun, kapasitas sedang 170 mAhg, sangat reaktif, densitas energi yang tinggi, dan ramah lingkungan Padhi, 2002 . Namun material katoda LiFePO 4 hanya memiliki tegangan sel 3,5 V dan konduktifitas rendah yaitu 10 -9 Scm.Kelemahan ini dapat diatasi dengan melakukan penambahan unsur lain. Triwibowo,2011 Senyawa phosphate lainnya adalah LiMnPO 4 dan LiNiPO 4 .Material ini dilaporkan mampu menghasilkan voltase yang tinggi, yaitu masing-masing 4,1 dan 5 V, lebih tinggi dibandingkan LiFePO 4 3.5 V.Sanusi, 2010. Berdasarkan uraian diatas, dilakukan penelitian pembuatan lembaran katoda dengan variasi suhu pengeringan. Pemilihan material katoda pada penelitian ini yaitu serbuk LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C yang merupakan paduan LiFePO 4 , LiMnPO 4 dan LiNiPO 4 . Material katoda dengan senyawa LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C berhasil disintesa oleh Elma 2015 melalui metalurgi serbuk. Diharapkan menghasilkan voltase yang cukup tinggi. Dengan tingginya voltase yang dihasilkan dapat mengurangi jumlah baterai yang dibutuhkan. Dalam proses pembuatan lembaran elektroda ada beberapa parameter yang harus diperhatikan seperti komposisi bahan, viskositas slurry ,lama pemanasan dan suhu pengeringan. Parameter- parameter ini yang mempengaruhi karakteristik lembaran elektroda.Padhi,1997 Dilakukan variasi suhu pengeringan diharapkan dapat diketahui suhu optimal pada proses pembuatan lembaran dan melihat pengaruh suhu terhadap kualitas lembaran katoda LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C.Karakterisasi lembaran yang digunakan dalam penelitian ini dengan alat SEM dan untuk mengetahui performa lembaran LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C sebagai katoda baterai lithium ion dibentuk dalam coin cell dengan anoda lithium metal dan LiPF 6 sebagai elektrolit dan diuji dengan alat Electrochemical Impedance Spectrometry , cyclic voltammetry dan chargedischarge

1.2. Perumusan Masalah

Permasalahan penelitian ini adalah untuk mengefisiensikan jumlah baterai lithium ion yang digunakan maka dilakukan pembuatan lembaran katoda dengan material aktif serbuk LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C dengan perlakuan variasi suhu pengeringan. Universitas Sumatera Utara Sehingga nantinya dihasilkan lembaran katoda yang dapat meningkatkan performa dari sel baterai lithium ion.

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah: 1. Mengetahui dan menganalisis serbuk material aktif LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C sebagai bahan baku pembuatan lembaran katoda terhadap tegangan sel baterai lithium ion. 2. Mengetahui dan menganalisis pengaruh suhu pengeringan dalam pembuatan lembaran katoda terhadap karakteristik morfologi lembaran katoda. 3. Mengetahui dan menganalis performa elektrokimia sel baterai pada katoda LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C dengan kurva Electrochemical Impedance Spectrometry, cyclic voltammetry dan charge-discharge.

1.4. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif terhadap pengembangan baterai lithium ion diantaranya : 1. Memberikan informasi ilmiah cara pembuatan lembaran katoda LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C. 2. Mendapatkan suhu pengeringan optimal pada pembuatan lembaran katoda LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 PO 4 C. 3. Memberikan informasi sebagai pengembangan pengetahuan pada penelitian lanjutan khususnya bidang material energi terbarukan.

1.5. Batasan Masalah

Batasan masalah dalam penelitian ini adalah : 1. Variasi suhu pengeringan lembaran katoda LiFe 0.7 Mn 0.2 Ni 0.1 P O4 C yaitu 60 o C,70 o C dan 80 o C. 2. Karakterisasi lembaran dilakukan pengujian dengan alat SEM dan uji performa baterai coin cell dengan alat Electrochemical Impedance Spectrometry, Cyclic Voltammetry dan ChargeDischarge. Universitas Sumatera Utara

1.6. Sistematika Penulisan

Laporan tugas akhir ini disusun dengan sistematika sebagai berikut: Bab 1 Pendahuluan Bab ini berisi tentang latar belakang penelitian, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, batasan masalah dan sistematika penulisan. Bab 2 Tinjauan Pustaka Bab ini membahas tentang landasan teori yang menjadi acuan untuk proses pengembilan data, analisa data serta pembahasan. Bab 3 Metodologi Penelitian Bab ini membahas tentang rancangan penelitian, tempat dan waktu penelitian, peralatan dan bahan penelitian, prosedur penelitian serta diagram alir penelitian. Bab 4 Hasil dan Pembahasan Penelitian Bab ini membahas tentang data hasil penelitian dan analisa data yang diperoleh dari penelitian. Bab 5 Kesimpulan dan Saran Bab ini menyajikan kesimpulan dari seluruh kegiatan dan hasil penelitian dan berisi saran-saran yang diperlukan untuk pengembangan dan penelitian lebih lanjut. Daftar Pustaka Berisi tentang literatur yang digunakan sebagai referensi dalam penulisan tugas akhir ini. Universitas Sumatera Utara

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA