103
Di  samping  itu,  dijelaskan  pula  variabel-variabel  yang  dilibatkan  dalam penelitian  serta  sifat  hubungan  antara  variabel-variabel  tersebut.  Misalnya,  jika
penelitian  tersebut  menggunakan  rancangan  eksperimental,  variabel  apa  yang dijadikan sebagai variabel bebas dan variabel apa yang dijadikan sebagai variabel
terikat. B. Population and Sample
Populasi atau subyek penelitian merupakan tempat diberlakukannya hasil- hasil  penelitian  yang  dilakukan  dalam  sampel.  Oleh  karena  itu,  karakteristik
populasi  dan  sampel  penelitian  harus  sama,  atau  keadaan  yang  berlaku  dalam sampel  penelitian  hendaknya  representatif  dengan  keadaan  dalam  populasi
penelitian.  Di  dalam  bagian  populasi  dikemukakan  karakteristik-karakteristik pokok  yang  mungkin  merupakan  ciri  utama  dari  populasi  tersebut.  Selanjutnya
dikemukakan besarnya sampel serta prosedur dan teknik pengambilan sampel. C. Research Instrument
Pada  bagian  ini  dikemukakan  deskripsi  tentang  instrumen-instrumen penelitian  yang  digunakan  untuk  memperoleh  data  penelitian,  dan  alasan
pemilihannya. Jika instrumen penelitian dikembangkan sendiri oleh peneliti, perlu dikemukakan  prosedur  pengembangannya,  serta  informasi  tentang  tingkat
kesahihan  validitas  dan  keandalan  reliabilitasnya.  Jika  instrumen  yang digunakan  diadaptasikan  dari  instrumen  yang  sudah  ada,  tingkat  kesahihan  dan
keandalannya  perlu  ditunjukkan.  Disamping  itu,  perlu  disajikan  tabel  yang memuat  rangkuman  tentang  instrumen  penelitian  yang  digunakan  dan  data  apa
saja yang diperlukan yang harus dicari dengan menggunakan instrumen penelitian tersebut.
D. Data Collection Procedure
Bagian  ini  menguraikan  tentang  jadwal  pengumpulan  data,  langkah- langkah dan cara pengumpulan data, dan personal pembantu pengumpul data. Bila
ada  penyimpangan-penyimpangan  selama  proses  pengumpulan  data  baik  jadwal, personal,  dan  lain-lain,  keadaan  itu  perlu  dikemukakan.  Penyimpangan  tersebut
mungkin terjadi, tetapi diupayakan tidak mempengaruhi hasil-hasil penelitian.
E. Data Analysis Procedure
Bagian  ini  menguraikan  jenis  statistik  yang  digunakan.  Dilihat  dari metodenya, ada dua jenis statistik yang dapat dipilih, yaitu statistik deskriptif dan
statistik  inferensial.  Pemilihan  jenis  statistik  sangat  ditentukan  oleh  jenis  data yang dikumpulkan dengan tetap berorientasi pada tujuan yang hendak dicapai atau
hipotesis  yang  hendak  diuji.  Oleh  karena  itu,  yang  pokok  untuk  diperhatikan dalam  pemilihan  jenis  statistik  untuk  analisis  data  adalah  ketepatan  teknik
analisisnya, bukan kecanggihannya.
104
CHAPTER IV  RESEARCH FINDINGS AND DISCUSSION
Bab  ini  memuat  temuan  penelitian  dan  pembahasan  yang  mencakup: paparan  data,  temuan  penelitian  meliputi  pengujian  normality  dan  homoginity,
pengujian hipotesis, dan interpretasi hasil, dan pembahasan. A. Data Presentation
Pada  bagian  ini  diuraikan  masing-masing  variabel  yang  telah  diteliti. Dalam  deskripsi  data  untuk  masing-masing  variabel  dilaporkan  hasil  penelitian
yang  telah  diolah  dengan  teknik  statistik  deskriptif,  seperti  distribusi  frekuensi yang disertai dengan grafik yang berupa histogram, nilai rerata, simpangan baku,
atau  yang  lain.  Setiap  variabel  dilaporkan  dalam  subbab  tersendiri  dengan merujuk pada rumusan masalah atau tujuan penelitian.
Materi  yang  disajikan  dalam  bagian  ini  adalah  temuan-temuan  yang penting  dari  variabel  yang  diteliti  dan  hendaknya  dituangkan  secara  singkat
namun  bermakna.  Rumusan-rumusan  dari  perhitungan  yang  digunakan  untuk menghasilkan  temuan-temuan  tersebut  diletakkan  dalam  lampiran  apabila
diperlukan.
Temuan  penelitian  yang  sudah  disajikan  dalam  bentuk  angka-angka statistik,  tabel,  aaupun  grafik  tidak  dengan  sendirinya  bersifat  komunikatif.
Penjelasan tentang hal tersebut masih diperlukan. Namun, bahasan pada tahap ini perlu dibatasi pada hal-hal yang bersifat faktual, tidak mencakup pendapat pribadi
interpretasi peneliti. B. Research Findings
Pada bagian ini dikemukakan temuan atau hasil penelitian kuantitatif yang meliputi  testing  normality  and  homoginity  linierity,  testing  hypothesis,  dan
interpretation of the results and discussion. 1. Testing Normality and Homoginity Linierity
Sebelum dilakukan uji hipotesis, data penelitian harus memenuhi syarat uji hipotesis. Untuk uji statisitik inferensial, data harus memenuhi uji normalitas dan
uji  homogeneitas.  Artinya  data  harus  berdistribusi  normal    dan  tidak  melanggar syarat  homogeneitas.  Untuk  uji  normalitas  digunakan  rumus  Saphiro  Wilk  dan
untuk uji homogeneitas, digunakan Levene test. 2. Testing Hypothesis
Bagian  ini  mengemukakan  pengujian  hipotesis.  Temuan  penelitian  yang berupa  statistik  yang  dipaparkan  pada  bagian  sebelumnya  dijadikan  dasar  dalam
pengujian  hipotesis  yang  telah  dituliskan  dalam  bab  pendahuluan  Bab  I. Sebagaimana  dikemukakan  di  atas,  hipotesis  penelitian  merupakan  jawaban
sementara  atas  masalah  yang  diteliti.  Oleh  karena  itu,  hipotesis  tersebut  masih perlu diuji dengan menggunakan taraf signifikansi tertentu, yakni 0,01 1 atau
0,05 5.
Untuk pengujiannya, hipotesis terlebih dahulu dituliskan dalam bentuk nol yang  biasa  disebut  hipotesis  nol,  yaitu  penyangkalan  terhadap  adanya  hubungan