Pertumbuhan Internet dan Media Sosial

Tabel 4.1. Klasifikasi produk yang dibeli secara online pada tahun 2015 Klasifikasi Produk yang dibeli Persentase Fashion dan Aksesoris 37,6 Handphone, Gadget, dan Aksesoris 12,2 Elektronik 7,9 Alat-alat Olah Raga 7,3 Tekstil dan Pakaian Jadi 6,9 Kulit, Tas, dan Sepatu 5,8 Barang-barang Keperluan Rumah Tangga 5,7 Alat-alat Kesehatan 3,4 Barang-barang Kerajinan 2,6 Alat Listrik 2,0 Alat-alat Industri 1,8 Komputer dan Perlengkapannya 1,4 Produk Kesehatan 1,3 Kendaraan dan Perlengkapannya 1,2 Mainan Anak-anak 1,0 Properti 0,9 Alumunium dan Besi Baja 0,5 Kayu dan Furniture 0,3 Bahan Bangunan 0,2 Metalurgi dan Pekerjaan Logam 0,1 Sumber: Ditjen Aptika

E. Pertumbuhan Internet dan Media Sosial

Internet dan media sosial saling berhubungan satu sama lain, jika berbicara media sosial tidak bisa melepaskan perkembangan internet itu sendiri, karena internet yang menjadi pemicu ledakan penggunaan media sosial saat ini. Internet sangat membantu media sosial untuk berkembang hingga saat ini. Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia APJII menyatakan bahwa pada tahun 2016 total populasi penduduk Indonesia 256,2 juta orang dari jumlah tersebut sebanyak 132,7 juta masyarakat Indonesia merupakan pengguna internet atau naik 51,8 dibandingkan tahun 2014 yaitu sebanyak 88 juta pengguna internet dan 65 berada di Pulau Jawa. Gambar 4.1. Penetrasi Pengguna Internet Indonesia Sumber: APJII 2016 Perkembangan media sosial di Indonesia semakin berkembang pesat sejak di dukung infrastruktur baik dari perangkat, jaringan internet maupun teknologi. Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia APJII menyatakan bahwa pada tahun 2016 sebanyak 129,2 juta pengguna internet di Indonesia membuka media sosial. Indonesia menjadi pengguna media sosial paling aktif dan dari segi jumlah paling besar. Hal ini bisa terjadi dikarenakan perkembangan infrastruktur dan mudahnya mendapatkan smartphone atau perangkat genggam dengan harga yang semakin terjangkau untuk semua kalangan. Gambar 4.2. Perilaku Pengguna Internet Indonesia: Berdasarkan jenis konten internet yang diakses Sumber: APJII 2016 Seiring dengan meningkatnya jumlah pengguna smartphone atau perangkat genggam, maka banyak kemudahan pula yang didapatkan para pengguna internet untuk mengakses segala hal yang diinginkan melalui smartphone dimanapun dan kapanpun. Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia APJII di tahun 2016 mengungkapkan bahwa situs belanja online menjadi konten komersial yang paling sering diakses masyarakat. Jumlahnya mencapai 82,2 juta atau sekitar 62 dari total pengguna internet di Indonesia. Selain itu, sebagian besar pengguna internet Indonesia mengakses internet untuk berselancar di media sosial dengan Facebook menjadi tujuan sebagian besar pengguna, kemudian diikuti Instagram dan Youtube . Rincian untuk masing-masing media sosial tersebut adalah 71,6 juta, 19,9 juta, dan 14,5 juta pengguna. Jumlah tersebut akan terus meningkat, mengikuti pertumbuhan internet dan media sosial. Gambar 4.3. Perilaku Pengguna Internet Indonesia: Berdasarkan konten komersial yang sering dikunjungi dan konten media sosial yang sering dikunjungi Sumber: APJII 2016 Pertumbuhan intenet dan media sosial memberikan keuntungan bagi para penjual online. Peningkatan jumlah pengguna internet memberikan peluang pasar yang semakin terbuka lebar bagi para penjual online . 54

BAB V ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN