Kerangka Teori Kerangka Konsep Hipotesis Penelitian

2.4 Kerangka Teori

Etiologi Early Childhood Caries Faktor risiko ECC : Substrat Risiko ECC ↑ Koloni S.mutans anak ↑ Waktu Mikroorganisme dalam plak Host Faktor risiko langsung - pola makan - pengalaman karies - penggunaan fluor - oral higiene - jumlah bakteri - transmisi bakteri dari rongga mulut ibu - saliva Faktor risiko tidak langsung : - umur - jumlah anak dalam keluarga - jenis kelamin - latar belakang sosial ekonomi - populasi minoritas - kurangnya pendidikan dan pengetahuan tentang kesehatan gigi - akses ke pelayanan kesehatan gigi, pencegahan, dan penyuluhan yang masih kurang Universitas Sumatera Utara Jumlah Koloni S.mutans pada ibu : - tinggi - rendah Jumlah Koloni S.mutans pada anak : - tinggi - rendah

2.5 Kerangka Konsep

2.6 Hipotesis Penelitian

a. Terdapat perbedaan jumlah koloni S. mutans pada anak pengalaman karies tinggi dan karies rendah. b. Terdapat perbedaan jumlah koloni S. mutans pada ibu dari anak pengalaman karies tinggi dengan ibu dari anak karies rendah. c. Ada hubungan jumlah koloni S.mutans pada ibu yang memiliki anak dengan karies tinggi dengan jumlah koloni S.mutans pada anak yang memiliki karies tinggi. d. Ada hubungan jumlah koloni S.mutans pada ibu yang memiliki anak dengan karies rendah dengan jumlah koloni S.mutans pada anak yang memiliki karies rendah. Universitas Sumatera Utara

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah analitik cross-sectional. 3.2 Populasi dan Sampel Populasi penelitian ini adalah anak yang berusia 36-71 bulan bersama dengan ibunya, tinggal di Desa Ujung Rambung Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Serdang Bedagai. Sampel pada penelitian ini dengan memilih anak yang menderita karies tinggi dan karies rendah Kriteria inklusi : - anak yang berusia 36-71 bulan - ibu kandung anak yang berusia 36-71 bulan - anak berada pada periode gigi desidui - keadaan umum anak baik dan tidak mengkonsumsi obat-obatan - anak pengalaman karies rendah nilai rata-rata deft ≤ mean - anak pengalaman karies tinggi nilai rata-rata deft ≥ mean Kriteria eksklusi : - anak yang tidak mendapatkan persetujuan dari orang tua - anak yang menolak untuk diperiksa - ibu yang menolak untuk diperiksa Universitas Sumatera Utara