KEMATIAN MATERNAL TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. KEMATIAN MATERNAL

Mortalitas ialah kematian, catatan kematian di suatu daerah menunjukkan adanya sejumlah orang meninggal di daerah tersebut. Pengukuran kasus kematian dapat menggambarkan kualitas pelayanan di suatu institusi pelayanan kesehatan atau gambaran tentang derajat kesehatan masyarakat di suatu wilayah tertentu. Angka kematian adalah proporsi orang yang meninggal terhadap jumlah populasi dalam wilayah tertentu. 7,23,24,25 International Statistical Classification of Disease and Related Health Problems ICD, kematian maternal didefinisikan sebagai berikut: Kematian wanita yang terjadi selama masa kehamilan atau dalam 42 hari setelah berakhirnya kehamilan, tanpa melihat usia dan lokasi kehamilan, oleh setiap penyebab yang berhubungan dengan atau diperberat oleh kehamilan atau penanganannya tetapi bukan oleh kecelakaan atau insidental faktor kebetulan. Dari definisi diatas dapat diambil kesimpulan bahwa ketika ibu meninggal, pada saat itu mungkin ia sedang: 7 • hamil dan kemudian meninggal sebelum melahirkan, atau • telah melahirkan seorang bayi hidup atau lahir mati, atau • mengalami abortus spontan, buatan atau hamil ektopik Jhon Napoleon Tambunan: Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Terjadinya Kematian Maternal Dan Nyaris Mati Maternal Di RSUD. Dr. Pirngadi Medan 1 Januari2007 - 31 Desember 2007, 2008. USU e-Repository © 2008 Penyebab akhir kematian perlu diketahui karena berkaitan dengan ketepatan dan kecepatan diagnosis, sehingga penatalaksanaan penyebab utama kematian perlu di pelajari secara intensif agar tidak terjadi komplikasi fatal, sehingga penyebab akhir kematian dapat diatasi. 11,24 Angka Kematian Maternal atau Ibu AKI didefinisikan sebagai jumlah wanita yang meninggal mulai dari saat hamil hingga 6 minggu setelah persalinan per 100.000 persalinan. Angka tersebut dihitung sebagai berikut: 7,26 Angka kematian maternal : Total jumlah kematian maternal x 100.000 Total jumlah persalinan Indeks kematian maternal Indeks kematian maternal : Jumlah kematian maternal Jumlah kematian maternal dan nyaris meninggal Indeks kematian maternal mencerminkan ukuran standar pelayanan bagi pasien wanita yang menderita komplikasi serius. Dengan manajemen yang baik, wanita yang menderita sakit berat hanya akan mengalami “nyaris mati” dan tidak sampai meninggal. Nilai indeks kematian maternal yang rendah menunjukkan tingginya standar pelayanan, sementara tingginya indeks kematian maternal menunjukkan hal sebaliknya. Jhon Napoleon Tambunan: Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Terjadinya Kematian Maternal Dan Nyaris Mati Maternal Di RSUD. Dr. Pirngadi Medan 1 Januari2007 - 31 Desember 2007, 2008. USU e-Repository © 2008

1. Definisi kematian maternal