Pengujian Prototipe Buku Panduan Menuulis Surat Dinas Berbasis Kegiatan Siswa SMP

77 subbab berisikan hal-hal yang berkaitan dengan surat dinas, bagian-bagian surat dinas, cara menulis surat dinas, sampai dengan jenis-jenis surat dinas yang sesuai dengan kegiatan siswa di sekolah. Bentuk tulisan dan penataan tulisan pada buku ini disesuaikan dengan kebutuhan berdasarkan hasil angket. Pada bagian isi bab dan isi subbab bisa diberikan ilustrasi gambar, penataan gambar, dan warna yang juga disesuaikan dengan kebutuhan siswa dan guru. Ilustrasi dan gambar diberikan agar tercipta pembelajaran yang menyenangkan sehingga siswa semangat untuk belajar. 3 Bagian akhir Pada bagian bagian akhir berisi rangkuman buku panduan, latih uji kompetensi, dan daftar pustaka. Rangkuman berisi ringkasan materi dari awal sampai akhir bab pada buku panduan, latih uji kompetensi berisi latihan keseluruhan materi yang ada pada buku panduan yang bertujuan untuk mengukur tingkat pemahaman siswa terhadap buku panduan tersebut. Daftar pustaka berisikan referensi-referensi yang digunakan penulis dalam penyusunan buku panduan menulis surat dinas tersebut. Penulisan daftar pustaka mengikuti kaidah penulisan daftar pustaka yang telah ditetapkan.

3.8 Pengujian Prototipe Buku Panduan Menuulis Surat Dinas Berbasis Kegiatan Siswa SMP

Pengujian prototipe ini dimaksudkan untuk mendapatkan data-data spesifik pada prototipe, sehingga pada saat terjadi kekurangan atau kesalahan pada prototipe buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa SMP secara 78 keseluruhan maupun sebagian akan dapat dianalisis secara tepat dan mudah untuk dilakukan perbaikan. Pada dasarnya, tujuan pengujian prototipe adalah 1 untuk memastikan bahwa prototipe buku panduan menulis surat dinas sesuai dengan kebutuhan siswa maupun guru dan 2 untuk mengetahui kekurangan-kekurangan pada aspek tertentu pada prototipe buku panduan agar dapat diperbaiki. Pengujian prototipe dilakukan pada setiap tahap pembuatan untuk mengetahui kesalahan dan untuk mengantisipasi kegagalan lebih lanjut agar dilakukan perbaikan-perbaikan. Pengujian prototipe buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa SMP yaitu dengan cara memberikan angket penilaian terbatas kepada guru yang bersangkutan maupun dosen ahli. Melalui angket penilaian tersebut, akan diperoleh hasil penilaian terhadap prototipe buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa SMP. Dari hasil penelitian tersebut, data kemudian diolah dengan teknik analisis deskriptif kualitatif, yaitu data yang diperoleh dipaparkan, dianalisis, kemudian disimpulkan dengan mempertimbangkan saran dan perbaikan dari guru yang bersangkutan serta dosen ahli. 79

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian

Hasil penelitian yang akan dipaparkan pada bab ini meliputi tiga hal, yaitu: 1 hasil analisis kebutuhan guru dan siswa terhadap buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa di SMP; 2 karakteristik buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa di SMP; dan 3 hasil uji validasi buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa di SMP. 4.1.1 Hasil Analisis Kebutuhan terhadap Buku Panduan Menulis Surat Dinas Berbasis Kegiatan Siswa di SMP Hasil analisis kebutuhan buku panduan menulis surat dinas yang menjadi acuan dalam pengembangan buku panduan menulis surat dinas ini diperoleh berdasarkan analisis kebutuhan siswa dan guru terhadap buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa SMP. Berikut ini pemaparan hasil analisis kebutuhan siswa dan guru terhadap buku panduan menulis surat dinas. 4.1.1. 1 Analisis Kebutuhan Siswa terhadap Buku Panduan Menulis Surat Dinas Berbasis Kegiatan Siswa di SMP Kebutuhan siswa terhadap buku panduan menulis surat dinas berbasis kegiatan siswa SMP meliputi: 1 kebutuhan terhadap aspek materi buku panduan menulis surat dinas, 2 kebutuhan terhadap aspek penyajian buku panduan