Pengertian Perancangan Sistem Perancangan dan Pengembangan Sistem

yang cocok dalam pengembangan sistem. Pengertian Sistem Development Life Cycle menurut Nugroho 2001: 521, “ Sistem Development Life Cycle adalah daur dari suatu perkembangan sistem informasi mulai dari konsepsi yang berwujud gagasan, proses pengembangannya, hingga implementasi dan pengoperasiannya”. Sedangkan Menurut Jeffery, Lonnie dan Kevin 2004:80 “SDLC adalah pemfaktoran umur hidup sebuah sistem ke dalam dua tahap yaitu pengembangan sistem dan operasi sistem. Menurut Jogiyanto 2005:433 Sistem Development Life Cycle dimulai dari suatu tahapan sampai tahapan terakhir dan kembali lagi ke tahapan awal membentuk suatu siklus atau daur hidup. Dari beberapa teori diatas dapat diambil kesimpulan bahwa SDLC adalah suatu tahapan sistem informasi dari awal hingga tahapan terakhir yang dimulai dari gagasan, proses pengembangan, sampai implementasi dan pengoperasian sistem. Menurut Marshall B.Romney,Paul John Steinbart 2005 Tahapan- tahapan dalam metode Sistem Development Life Cycle adalah sebagai berikut : 1 Tahap Analisis Sistem Dalam tahap analisis sistem, informasi yang diperlukan untuk mengembangkan sistem baru akan dikumpulkan. Permintaan akan pengembangan sistem diprioritaskan untuk memaksimalkan penggunaan sumer daya pengembangan yang terbatas. Apabila sebuah proyek dapat melalui pemeriksaan awal, sistem yang ada saat ini akan disurvey untuk menetapkan serta sifat serta lingkup proyek dan untuk mengidentifikasi kekuatan serta kelemahannya. Setelah itu akan dilakukan studi mendalam atas sistem yang diajukan untuk menetapkan kelayakannya. Apabila sistem yang diajukan sudah layak, maka kebutuhan informasi para pemakai dan para manajer akan diidentifikasi serta didokumentasikan. Menurut Hanif al Fatta, 2007: 27 Tahapan analisis adalah tahapan dimana sistem yang sedang berjalan dipelajari dan sistem pengganti diusulkan. Tahapan analisis meliputi tiga tahap yaitu : a Analisis Kelemahan Sistem Lama Dalam tahapan ini analisis digunakan untuk mengetahui kelemahan sistem lama. Sehingga diketahui apa saja yang harus diperbaiki pada sistem lama tersebut Metode yang dapat digunakan dalam tahap analisis kelemahan sistem lama adalah menggunakan metode PIECES. Menurut Hanif Al Fatta 2007:51 untuk mengidentifikasi masalah dari sistem lama, harus melakukan analisis terhadap kinerja performance , informasi information , ekonomi economy , keamanan aplikasi control , efisiensi efficiency ,dan pelayanan pelanggan services . 1 Kinerja Performance Kinerja merupakan kemampuan menyelesaikan tugas pelayanan dengan cepat sehingga sasaran atau tujuan segera tercapai. Kinerja diukur dengan jumlah produksi dan waktu