Kerangka Berpikir KAJIAN PUSTAKA DAN PERTANYAAN PENELITIAN

Desain input meliputi form log in , form pembelian, form pendaftaran pelanggan, form input barang, form input kategori, form invoice pembayaran, form konfirmasi pembayaran, form partner link , form contact us . Kemudian untuk desain output meliputi laporan daftar pelanggan, laporan koleksi barang, laporan kategori barang, laporan shopping cart , laporan invoice pembayaran, laporan penjualan harian, laporan penjualan bulanan, laporan penjualan tahunan, laporan fast moving . Sedangkan untuk desain database meliputi tabel konfirmasi pemesanan, tabel shopping cart , tabel kategori barang, tabel pelanggan, tabel pesanan, tabel pesanan detail, tabel produk, tabel konfirmasi pengiriman, tabel provinsi dan kota, tabel partner link , tabel contact us.

I. Penelitian Relevan

Dalam penelitian yang dilakukan oleh Riza Uyun Indriyani 2010 dengan judul “Perancangan Sistem Akuntansi Penjualan Berbantuan Komputer pada PT Sinar Sosro Subdister Purbalingga” menghasilkan sistem akuntansi penjualan berbantuan komputer yang tepat untuk PT Sinar Sosro Subdister Purbalingga terdiri dari 3 menu program utama yaitu menu file form log in , log out , exit , menu olah data form olah data barang, pengguna, pelanggan, penjualan, pelunasan piutang, dan retur kemasan, kemudian menu laporan laporan stok barang, pelanggan, penjualan, penerimaan kas, pelunasan piutang, dan retur kemasan. Dalam penelitian ini memiliki kesamaan yaitu perancangan berfokus pada sistem penjualan, menggunakan metode pengembangan sistem dengan SDLC. Perbedaanya terletak pada perancangan pada sistem akuntansi penjualan sehingga terdiri dari penjualan tunai dan kredit, sedangkan penulis hanya terfokus pada sistem akuntansi penjualan tunai saja, selain itu dalam penelitian ini menggunakan sistem akuntansi penjualan berbasis komputer sedangkan penulis menggunakan sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web. Dalam penelitian yang dilakukan oleh Vatrareizky Pravitasari 2014 dengan judul “Perancangan Sistem Akuntansi Penjualan Tunai Berbasis Web pada Perusahaan Pupz Miracle” menghasilkan sistem baru yang dikatakan layak secara teknik, operasional, ekonomi, hukum, sosial. Dalam penelitian ini memiliki kesamaan yaitu perancangan berfokus pada penjualan tunai berbasis web, metode analisis sistem yang digunakan yaitu dengan metode analisis PIECES, untuk database web menggunakan MySQL, serta sama-sama perancangan sistem untuk membantu proses serta pengolahan data penjualan. Perbedaannya terletak pada aplikasi pembuatan desain interface peneliti terdahulu menggunakan Macromedia Dreamweaver sedangkan penulis menggunakan Bootstrap. Dalam penelitian yang dilakukan oleh Totok Indarto 2010 dengan judul “Perancangan Sistem Akuntansi Penjualan Tunai Berbasis Web pada Perusahaan Kerajinan Karya Mandiri” menghasilkan sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web yang dapat meminimalkan kinerja karyawan dan dapat meminimalkan kesalahan-kesalahan yang terjadi dalam penagihan kepada pelanggan serta mempermudah pengendalian intern perusahaan. Dalam penelitian ini memiliki kesamaan yaitu pemakaian analisis PIECES dalam menganalisis sistem lama dan perancangan berfokus pada sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web.. Perbedaannya terletak pada program untuk membuat desain interface sistem, dalam penelitian Totok Indarto menggunakan Macromedia Dreamweaver sedangkan penulis menggunakan Bootstrap. Selain itu dalam penelitian Totok Indarto perusahaan yang diteliti bergerak pada bidang kerajinan sedangkan penulis perusahaan yang diteliti bergerak di bidang pakaian. Dalam penelitian yang dilakukan oleh Melia Eka Wardhani 2012 dengan judul “Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Tunai Berbasis Web pada “DE’DRESS” BOUTIQUE ” menghasilkan sistem baru yang dibuat memberi manfaat dan keuntungan yang lebih besar daripada sistem lama. Dalam penelitian ini memiliki kesamaan yaitu berfokus pada sistem penjualan tunai berbasis web,teknik analisis data sama menggunakan Sistem Development Life Cycle , metode analisis sistem menggunakan PIECES, perusahaan yang diteliti di bidang yang sama, kemudian menggunakan software Macromedia Dreamweaver untuk desain interface dan MySQL untuk desain databasenya. Perbedaannya terletak pada Desain interface yang digunakan di dalamnya. Selain itu perancangan terfokus pada sistem informasi akuntansi sedangkan penulis pada sistem akuntansinya.

J. Pertanyaan Penelitian

1. Fungsi apa yang terkait dengan sistem akuntansi penjualan tunai pada Goodfellas Clothing? 2. Catatan dan dokumen apa yang digunakan dalam sistem akuntansi penjualan tunai pada Goodfellas Clothing? 3. Bagaimana prosedur- prosedur yang terkait dengan penjualan tunai pada Goodfellas Clothing? 4. Bagaimana sistem pengendalian intern penjualan tunai yang ada pada Goodfellas Clothing 5. Bagaimana flowchart sistem akuntansi penjualan tunai pada Goodfellas Clothing? 6. Bagaimana tahap analisis dalam peracangan sistem penjualan tunai berbasis web sebagai sarana informasi produk bagi konsumen yang sesuai pada Goodfellas Clothing? 7. Bagaimana desain sistem penjualan tunai berbasis web sebagai sarana media informasi produk bagi konsumen yang sesuai pada Goodfellas Clothing? 8. Bagaimana tahap implementasi sistem penjualan tunai berbasis web yang diterapkan pada Goodfellas Clothing mampu menjadi sarana informasi produk bagi konsumen?

BAB III METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di Goodfellas Clothing yang beralamat di Jalan Tunjung Baru nomor 21, Baciro, Gondokusuman,Yogyakarta. Waktu penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus tahun 2013 untuk tahap pra penelitian yaitu meneliti terlebih dahulu apakah Goodfellas Clothing terdapat masalah yang berkaitan dengan penjualan produknya. Bulan April 2014 untuk perancangan dan implementasi sistem penjualan tunai berbasis web.

B. Definisi Operasional Variabel

Sistem akuntansi penjualan tunai adalah prosedur pencatatan yang melibatkan sumber daya dalam suatu organisasi yang berhubungan dengan transaksi penjualan tunai guna memudahkan pihak manajemen dalam pengambilan keputusan. Sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web adalah catatan-catatan yang dibuat untuk mengidentifikasikan, mengumpulkan, menganalisis, dan melaporkan transaksi-transaksi penjualan tunai dengan sarana web dan digunakan untuk menyelenggarakan pertanggungjawaban bagi aktiva dan kewajiban yang bersangkutan. Perancangan sistem akuntansi penjualan tunai berbasis web adalah pengembangan sistem melalui analisis sistem yang berwujud gagasan, proses, pengembangan, hingga implementasi yang digunakan untuk mengembangkan dan memperbaiki sistem yang berkaitan dengan pengolahan data penjualan tunai