Identifikasi Masalah Pembatasan Masalah Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Spesifikasi Produk

6

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang penelitian yang telah diuraikan di atas, maka dapat diidentifikasi beberapa masalah, yaitu sebagai berikut: 1. Media yang digunakan dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran pada kurikulum sebelumnya belum berkembang. 2. Penggunaan media kurang membentuk pengalaman langsung dan kurang sesuai dengan tahapan perkembangan siswa. 3. Perlunya pengembangan media baru yang harus dipersiapkan lebih awal untuk menghadapi penerapan kurikulum 2013. 4. Belum tersedianya media MIBI Miniatur Budaya Indonesia sebagai pengembangan media pembelajaran sub tema Keberagaman Budaya Bangsaku.

C. Pembatasan Masalah

Peneliti membatasi masalah penelitian berdasarkan identifikasi masalah di atas agar masalah lebih dapat diatasi secara spesifik dan mencapai target penelitian yang dikehendaki. Batasan masalah dalam penelitian ini adalah pengembangan media pembelajaran MIBI Miniatur Budaya Indonesia untuk mengenalkan keberagaman budaya di Indonesia beserta wilayah kepulauan Indonesia.

D. Perumusan Masalah

Berdasar latar belakang, identifikasi masalah, dan pembatasan masalah 7 yang telah diuraikan di atas, rumusan masalah yang ditentukan peneliti dalam penelitian ini yaitu: Media pembelajaran MIBI Miniatur Budaya Indonesia seperti apa yang layak digunakan untuk sub tema Keberagaman Budaya Bangsaku pada kelas IV SD?

E. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini adalah mengembangkan produk media pembelajaran MIBI Miniatur Budaya Indonesia yang layak digunakan untuk sub tema Keberagaman Budaya Bangsaku pada kelas IV SD.

F. Spesifikasi Produk

Spesifikasi produk media MIBI Miniatur Budaya Indonesia yang dikembangkan adalah sebagai berikut: 1. Jenis media yang dikembangkan dalam penelitian ini adalah media peta budaya 3 dimensi yang dibuat dalam ukuran kecil 40 x 60 cm sehingga dinamai MIBI Miniatur Budaya Indonesia. 2. Media ini dikhususkan penggunaannya untuk sub tema Keberagaman Budaya Bangsaku kelas IV SD, lebih menspesifikasikan pada keberagaman budaya fisik di Indonesia dan wilayah Kepulauan Indonesia. Media ini digunakan selain untuk membantu siswa agar lebih memahami materi, juga digunakan untuk menambah minat, semangat, dan motivasi belajar siswa. 8 3. Media ini dibuat menggunakan alas triplek, daratan dibentuk dari bubur kertas yang dikeringkan dan dibentuk menjadi miniatur pulau yang ada di negara Indonesia dengan ketebalan 1,5 cm serta diberi pewarnaan menggunakan cat kayu yang sesuai dengan warna ketinggian daratan, kedalaman perairan, dan juga dilengkapi dengan batas provinsi dan dengan label keterangan ketinggian daratan dan kedalaman perairan serta arah mata angin. 4. Penggunaan media ini lebih mengaktifkan siswa karena siswa sendirilah yang akan menempelkan kartu keberagaman budaya sesuai dengan provinsinya. 5. Keterangan ketinggian daratan, kedalaman perairan, dan kartu keberagaman budaya dibuat dari kertas yang dilaminating, kartu keberagaman budaya tersebut di antaranya adalah tarian, alat musik, rumah adat, pakaian adat, dan senjata tradisonal. 6. Kartu Keberagaman Budaya yang dibuat dapat dibongkar pasang dan dapat digunakan kembali. 7. Media MIBI Miniatur Budaya Indonesia dilengkapi dengan petunjuk penggunaan media. 8. Media MIBI Miniatur Budaya Indonesia ini dikembangkan sesuai kriteria: a. Aspek Materi Aspek materi meliputi: 1 kesesuaian kompetensi dasar dengan kompetensi inti, 2 kesesuaian indikator dengan kompetensi dasar, 3 kesesuaian materi dengan kegiatan pembelajaran, 4 kesesuaian materi dengan media yang dibuat. 9 b. Prosedur Pengembangan Media Prosedur pengembangan media meliputi: 1 melakukan studi pendahuluan dan pengumpulan informasi, 2 melakukan perencanaan, 3 mengembangkan bentuk produk awal, 4 melakukan validasi ahli, 5 melakukan uji coba dan revisi.

G. Manfaat Pengembangan