Latar Belakang Aplikasi Pembelajaran Identitas Negara-Negara Benua Asia Pada Platform Android

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Teknologi Informasi meliputi hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi dan pengelolaan informasi. Dalam bidang pendidikan dan kebudayaan, perkembangan teknologi informasi memang sangat dibutuhkan. Perkembangan teknologi informasi juga terlihat dampaknya dalam bidang pendidikan. Dalam dunia pendidikan, perkembangan teknologi informasi mulai terlihat berdampak positif. Perkembangan ini dapat terlihat dari sistem kegiatan belajar mengajar yang saat ini sudah tidak berpusat pada guru lagi, melainkan berpusat pada siswa. Hal lain yang membuat kemajuan perkembangan teknologi informasi berpengaruh terhadap dunia pendidikan yaitu mengenai cara pembelajaran yang berbasis e-learning atau juga cara pembelajaran distance learning. Untuk saat ini, sistem pembelajaran e-learning sudah mulai diterapkan. Pembelajaran e-learning ini juga diharapkan bisa diterapkan dalam proses belajar mengajar di sekolah, baik dari tingkat Sekolah Dasar SD hingga tingkat Sekolah Menengah Atas SMA. Cara belajar distance learning merupakan suatu metode alternatif dalam pemerataan kesempatan dalam bidang pendidikan. Cara belajar dengan sistem ini diharapkan dapat mengatasi beberapa masalah yang ditimbulkan Universitas Sumatera Utara akibat kurangnya minat belajar para siswa sekolah dasar terhadap pelajaran ilmu pengetahuan sosial yang terkesan membosankan karena penyampaian teori yang membutuhkan waktu cukup lama. Android merupakan “Open Mobile Platform” yang dikembangkan oleh Google. Android dikembangkan dari Sistem Operasi Linux dan semua aplikasinya dibuat dengan menggunakan Java. Android memiliki berbagai keunggulan sebagai peranti lunak yang memakai basis kode komputer yang bisa didistribusikan secara terbuka open source sehingga pengguna bisa membuat aplikasi baru di dalamnya. Android memiliki aplikasi native Google yang terintegrasi seperti pushmail Gmail, Google Maps, dan Google Calendar. Para penggemar open source kemudian membentuk komunitas yang membangun dan berbagi Android berbasis firmware dengan sejumlah penyesuaian dan fitur-fitur tambahan, seperti FLAC lossless audio dan kemampuan untuk menyimpan download aplikasi pada microSD card. Mereka sering memperbaharui paket-paket firmware dan menggabungkan elemen-elemen fungsi Android yang belum resmi diluncurkan dalam suatu carrier-sanction firmware. Android telah merilis beberapa versi hingga yang terbaru Android versi 4.2 Jelly Bean. Berikut ini versi Android yang pertama hingga yang terbaru ; Android versi 1.1 dipublikasikan 9 Maret 2009, Android versi 1.5 Cupcake dipublikasikan pertengahan Mei 2009, Android versi 1.6 Donut dipublikasikan September 2009, Android versi 2.02.1 Eclair dipublikasikan 3 Desember 2009, Android versi 2.2 Froyo: Frozen Yoghurt dipublikasikan 20 Mei 2010, Android versi 2.3 Gingerbread dipublikasikan 6 Desember 2010, Android versi 3.03.1 Honeycomb dipublikasikan Universitas Sumatera Utara Mei 2011, Android versi 4.0 ICS : Ice Cream Sandwich dipublikasikan 19 Oktober 2011, Android versi 4.1 Jelly Bean dipublikasikan 27 Juni 2012, Android versi 4.2 A New Flavor of Jelly Bean dipublikasikan 13 November 2012. Berdasarkan permasalahan diatas, penulis tertarik untuk membuat sebuah aplikasi di bidang pengetahuan sosial mengenai pembelajaran identitas suatu negara. Setiap negara memiliki identitas masing-masing yang membedakan antar satu negara dengan negara lainnya. Dimana identitas negara tersebut diantaranya : bahasa nasional, bendera negara, bentuk pemerintahan, kepala negara, lagu kebangsaan, lambang negara dan mata uang. Oleh karena itu penulis mengangkat permasalahan ini ke dalam satu topik pembahasan yang diberi judul Aplikasi Pembelajaran Identitas Negara-Negara Benua Asia Untuk Tingkat Sekolah Dasar Pada Platform Android .

1.2 Perumusan Masalah