Permulaan Sistem System Initiation Analisis Sistem System Analysis Desain Sistem System Design Implementasi Sistem System Implementation

3.2.1 Permulaan Sistem System Initiation

Dalam tahap ini, terdapat beberapa langkah yang perlu dilakukan di dalam membangun sistem informasi pengelola domain tingkat dua antara lain: 1. Identifikasi masalah, mempelajari alur sistem pada pendaftaran serta pengelolaan domain tingkat satu untuk diterapkan pada perancangan pendaftaran serta pengelolaan domain tingkat dua. 2. Lingkup sistem, yaitu menentukan batasan ruang lingkup sistem yang akan dibangun. 3. Tujuan, yaitu menentukan untuk apa dan untuk siapa sistem ini dibangun.

3.2.2 Analisis Sistem System Analysis

Dalam tahap ini akan menguraikan beberapa hal, yaitu: 1. Gambaran Umum dari Perusahaan More-Share Corp. seperti visi dan misi, sejarah, serta struktur oganisasi. 2. Analisis sistem yang berjalan serta menjelaskan sistem yang dipakai oleh Perusahaan More-Share Corp. sebelum merancang dan membangun sebuah sistem baru. 3. Analisis pemecahan masalah yaitu mengurai tentang beberapa usulan yang dapat membantu memberikan nilai lebih pada sistem yang berjalan. 4. Analisis kebutuhan User dan Sistem.

3.2.3 Desain Sistem System Design

Dalam metode pengembangan sistem ini menggunakan notasi UML Unified Modelling Language. Diagram yang digunakan dalam penelitian ini adalah Use Case Diagram, Activity Diagram, Class Diagram, Sequence Diagram dan Statechart Diagram. Pada tahap ini juga akan menguraikan perancangan database dan perancangan layout.

3.2.4 Implementasi Sistem System Implementation

Dalam tahap ini akan dilakukan Pemrograman dan Pengujian Sistem. a. Pemrograman Pemrograman sistem yang akan dirancang menggunakan bahasa pemrograman PHP, dan database MySQL b. Pengujian Sistem Untuk pengujian sistem dilakukan dengan menggunakan metode blackbox testing, dimana penulis melakukan input data pada sistem dan melihat output-nya apakah sesuai dengan yang diharapkan atau tidak serta dilakukannya demo live yang dapat digunakan langsung secara online oleh pengguna internet lainnya dan pengguna dapat memberikan feedback melalui form ticket yang berada pada member area sebagai tambahan data akhir pengujian sistem.

3.3 Kerangka Penelitian