Tujuan Kuliah Kerja Media di Hotel Lorin Business Spa

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 3 Hotel Lorin Business Resort Spa Solo yang terletak di Jalan Adi Sucipto No. 47 Karanganyar – Solo merupakan hotel bisnis dan salah satu hotel berbintang 5 yang bergerak dibidang jasa pelayanan. Hotel Lorin menggunakan PR Public Relations untuk mendukung kegiatan dalam mempromosikan produk hotel. Promosi tersebut berupa iklan berbagai media massa, baik media cetak maupun elektronik. Mempublikasikan event atau produk yang dikeluarkan hotel melalui Press Release . Promosi yang telah dilakukan PR Public Relations melalui langkah-langkah tersebut mampu mendukung kegiatan melalui event, sehingga tujuan perusahaan dapat dicapai.

B. Tujuan Kuliah Kerja Media di Hotel Lorin Business Spa

Adapun tujuan penulis kuliah kerja media di Hotel Lorin Business Spa adalah sebagai berikut : 1. Ingin mengetahui kegiatan Public Relations dalam mempromosikan produk FB melalui special event. 2. Sebagai sarana bagi penulis untuk menerapkan pengetahuan dan teori yang didapat selama duduk di bangku kuliah dalam praktek dunia kerja. 3. Menambah pengetahuan dalam bidang Public Relations di Lorin hotel. 4. Sebagai salah satu kewajiban bagi mahasiswa Diploma III Komunikasi Terapan Jurusan Public Relations Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sebelas Maret Surakarta untuk memperoleh gelar Ahli Madya bidang Public Relations . perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 4 Penulis melaksanakan Kuliah Kerja Media KKM di Hotel Lorin Business Resort Spa, jalan Adi Sucipto No. 47 Karanganyar – Surakarta selama tiga bulan, tepatnya mulai 1 Maret 2010 - 30 Mei 2010 dan ditempatkan di Public Relations Department. Kuliah Kerja Media KKM mempunyai manfaat bagi mahasiswa Diploma III khususnya bidang Public Relations selain sebagai wadah atau tempat untuk mempraktekkan pengetahuan dan teori yang didapat selama dalam bangku kuliah, keikutsertaan mahasiswa secara nyata pada Kuliah Kerja Media ini dapat dijadikan pengalaman kerja khususnya pada bidang Public Relations . Penulisan laporan ini merupakan dokumentasi dari pelaksanaan praktek Kuliah Kerja Media ini antara lain : 1. Manfaat Kuliah Kerja Media bagi PenulisMahasiswa : a. Dengan adanya Kuliah Kerja Media ini dapat mengembangkan ketrampilan dan pengetahuan penulis. b. Kuliah Kerja Media ini dapat membantu memberikan pengalaman kerja. c. Kuliah Kerja Media ini dapat dijadikan pelatihan menghadapi persoalan dalam dunia kerja. 2. Manfaat Kuliah Kerja Media bagi Fakultas : a. Mengetahui sejauh mana ketrampilan mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja nyata. b. Untuk memudahkan dalam menjalin hubungan kerjasama atau dapat meningkatkan hubungan kerjasama antara pihak Fakultas dan Instansi yang bersangkutan. perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 5 c. Dapat dijadikan evaluasi untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan. 3. Manfaat Kuliah Kerja Media bagi PerusahaanInstansi : a. Dapat menjadi masukan bagi perusahaaninstansi untuk meningkatkan pelayananproduktifitas. b. Dapat berbagi pengetahuan kepada mahasiswa sesuai bidang pengetahuan terkait. c. Memberikan gambaran nyata dalam dunia kerja. perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA