Antecedents masukan Kajian Model Evaluasi Stake’s Countenance

48 Kesenjangan Kesenjangan Outcomes Gambar 1. Bagan Proses Deskripsi Data Model Stake

D. Kajian Penelitian yang Relevan

Di bawah ini merupakan beberapa penelitian evaluasi yang relevan. Penelitian yang dilakukan oleh Pran Agustian 2014 dengan judul “Evaluasi Sistem Penilaian Hasil Belajar pada Program Keahlian Mekatronika di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Se-Kota Palembang dalam Implementasi Kurikulum 2013.” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1 perencanaan penilaian hasil belajar pada program keahlian Mekatronika SMK Negeri 2 Palembang dalam implementasi kurikulum 2013, 2 pelaksanaan penilaian hasil belajar pada program keahlian mekatronika SMK Negeri 2 Palembang dalam implementasi kurikulum 2013, 3 tindak lanjut hasil belajar pada program keahlian Mekatronika SMN Negeri 2 Palembang dalam implementasi kurikulum 2013, 4 keterlaksanaan kurikulum 2013 pada program keahlian Mekatronika SMK Negeri 2 Palembang. Hasil penelitian ini diketahui bahwa: 1 Aspek perencanaan penilaian menurut guru termasuk kategori sangat baik dengan mencapai 49,95 dibanding dengan kategori lain, menurut siswa termasuk kategori sangat baik dengan mencapai 56 dibanding dengan kategori lain, 2 Aspek pelaksanaan penilaian menurut guru Pedoman Antecedents Sebenarnya Transaction Kesesuaian 49 termasuk kategori sangat baik dengan mencapai 49,95 dibanding dengan kategori lain, menurut siswa termasuk kategori sangat baik dengan mencapai 57,4 dibanding dengan kategori lain, 3 Aspek tindak lanjut hasilpenilaian menurut sebagian guru termasuk kategori sangat baik dengan mencapai 49,95 dan sebagian lagi termasuk kurang dengan mencapai 49,95 dibanding dengan kategori lain, menurut siswa termasuk kategori baik dengan mencapai 47,6 dibanding dengan kategori lain, 4 keterlaksanaan kurikulum 2013 pada program keahlian Mekatronika SMK Negeri 2 Palembang sudah berjalan baik dari aspek perencanaan, pelaksanaan dan tindak lanjut hasil belajar. Penelitian yang dilakukan oleh Rizar Abidin 2014 dengan judul “Implementasi Penilaian Hasil Belajar Kurikulum 2013 pada Program Keahlian Teknik Audio Video di SMK 2 Surakarta .” Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi penilaian hasil belajar kurikulum 2013 pada Program Keahlian Teknik Audio Video di SMK 2 Surakarta yang mengacu pada Permendikbud no. 66 tahun 2013. Aspek yang diteliti yaitu mengenai perencanaan penilaian hasil belajar kurikulum 2013, pengembangan instrumen penilaian hasil belajar kurikulum 2013, pelaksanaan penilaian hasil belajar kurikulum 2013, dan pengolahan dan pemanfaatan penilaian hasil belajar kurikulum 2013. Hasil penelitian ini diketahui bahwa: 1 Berdasarkan kuesioner guru perencanaan penilaian termasuk kategori sangat baik, dan berdasarkan kuesioner siswa termasuk kategori baik. Kesulitan terdapat pada perencanaan penilaian sikap. Penjelasan mengenai kompetensi dasar yang akan dinilai sulit dipahami oleh guru, 2 Berdasarkan kuesioner guru pengembangan instrumen penilaian termasuk kategori sangat baik. Pengembangan instrumen penilaian dilakukan dengan membuat kisi-kisi penilaian