CSE-UCLA Model Model-model Evaluasi

19

7. Pendidikan Kejuruan

Menurut Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2006 Tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah, pendidikan kejuruan bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan peserta didik untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut sesuai dengan program kejuruannya. Salah satu mata pelajaran yang ada di dalam kurikulum pendidikan kejuruan dalam hal ini SMK adalah mata pelajaran kejuruan atau produktif. Mata pelajaran kejuruan atau produktif adalah kelompok mata pelajaran yang berfungsi membekali peserta didik agar memiliki kompetensi kerja yang sesuai dengan standar kompetensi kerja nasional Indonesia. Mata pelajaran kejuruan terdiri atas beberapa mata pelajaran yang bertujuan untuk menunjang pembentukan kompetensi kejuruan dan pengembangan kemampuan menyesuaikan diri dalam bidang keahliannya.

B. Kajian Program yang Dievaluasi

Dalam penelitian evaluasi sistem penilaian yang dilakukan, bertujuan agar dapat melihat kembali apakah program yang telah dilaksanakan sesuai dengan yang diharapkan atau tidak.

1. Pengertian Standar Penilaian

Dalam melakukan sebuah penilaian terhadap peserta didik, guru dituntut terlebih dahulu untuk memahami tentang standar penilaian yang digunakan agar dalam melakukan penilaian, hasil yang diperoleh dapat dipertanggungjawabkan. Menurut Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 20 66 Tahun 2013 tentang Standar Penilaian Pendidikan menjelaskan bahwa Standar Penilaian Pendidikan adalah kriteria mengenai mekanisme, prosedur, dan instrumen penilaian hasil belajar peserta didik. Penilaian pendidikan sebagai proses pengumpulan dan pengolahan informasi untuk mengukur pencapaian hasil belajar peserta didik mencakup: penilaian otentik, penilaian diri, penilaian berbasis portofolio, ulangan, ulangan harian, ulangan tengah semester, ulangan akhir semester, ujian tingkat kompetensi, ujian mutu tingkat kompetensi, ujian nasional, dan ujian sekolahmadrasah, yang diuraikan sebagai berikut. a. Penilaian otentik merupakan penilaian yang dilakukan secara komprehensif untuk menilai mulai dari masukan input, proses dan keluaran output pembelajaran. b. Penilaian diri merupakan penilaian yang dilakukan sendiri oleh peserta didik secara reflektif untuk membandingkan posisi relatifnya dengan kriteria yang telah ditetapkan. c. Penilaian berbasis portofolio merupakan penilaian yang dilaksanakan untuk menilai keseluruhan entitas proses belajar peserta didik termasuk penugasan perseorangan danatau kelompok di dalam danatau di luar kelas khususnya pada sikapperilaku dan keterampilan. d. Ulangan merupakan proses yang dilakukan untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik secara berkelanjutan dalam proses pembelajaran, untuk memantau kemajuan dan perbaikan hasil belajar peserta didik.