Sejarah Berdirinya Visi dan Misi Sekolah Alam Depok

BAB III GAMBARAN UMUM SEKOLAH ALAM DEPOK

A. Sejarah Berdirinya

Pada awalnya, konseptor secara keseluruhan yaitu Bapak Lendo novo, beliau prihatin dengan kondisi pendidikan Indonesia. Beliau adalah seorang dosen di ITB, ia prihatin karena banyaknya korupsi, pendidikan Indonesia diangap tidak bisa memperbaikai akhlak dan perilaku menciptakan orang yang cerdas secara spiritual dan emosional. Pak Lendo ingin memberikan konsep yang terbaik yang ingin ia buat, dia juga mempunyai pengalaman sekolah Sekolah Dasar yang dulu ia alami tidak begitu menyenangkan, tidak memberikan kebebasan berekspresi, karena itu ia mendirikan sekolah alam yang program atau kegiatan belajarnya 70 di alam. Pak Lendo mendirikan sekolah ini agra anak-anak bisa berekspresi, keberanian, kejujuran, kemndirian, percaya diri dan merugikan orang lain. 1 Diresmikan tanggal 22 April 2006, dengan maksud merintis terbangunnya peradaban baru dalam hangar bingar dunia pendidikan. Keberadaan Sekolah Alam yang telah ada di beberapa titik dengan konsep yang sama menginspirasi lahirnya Sekolah Alam Depok Sa De di daerah Sawangan yang unik dengan konteks lokalnya. Ditempat yang bernuansa pedesaan, Sa De bermaksud menjadi community center. Dari mulai memiliki empat kelas dari PG sampai SD, yang bernaung di sebuah saung 1 Hasil wawancara dengan Bapak Edi Frizal kepala sekolah pada tanggal 2 oktober 2009 26 besar, sebuah saung bamboo kecil yang semi besar permanent, teras 2x6 meter persegi yang disulap sebagai ruang kantor sekaligus perpustakaan, sebuah ruang tamu seluas, 3x3,5 meter persegi yang disiasati sebagai ruang computer, diatas lahan seluas 2300 meter persegi. Perjuangan merintis sebuah cita-cita bermula. 2

B. Visi dan Misi Sekolah Alam Depok

Visi Sekolah Alam Depok yaitu : Menjadi sekolah berbasis alam dan budaya untuk mempersiapkan generasi tangguh yang bijaksana. 3 Misi Sekolah Alam Depok yaitu : 1. Membangun nilai-nilai intelektual, emosional, dan spiritual melalui interaksi optimal dengan lingkungan alam sekitar. 2. Mengembangkan sistem pendidikan yang di dasarkan pada pembangunan daya hidup dan kemampuan enttepreneurial. 3. Mengutamakan pengembangan sikap kepemimpinan, integritas karakter, kepekaan budaya dan kemampuan kerjasama untuk mempersiapkan para siswa menjadi agen perubah ditengah masyarakat. 4

C. Struktur Organisasi Sekolah Alam Depok