Latar Belakang Penelitian Perumusan Masalah

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Penelitian

DiIndonesia, penyakit pada organ hati banyak dijumpai terutama penyakit hati menahun yang disebabkan oleh virus hepatitis B,C,D. Virus ini dapat menyebabkan berbagai perubahan pada struktur hati mulai dari yang ringan sampai menjadi sirosis hati ataupun mengalami perubahan degenerasi malignan dalam jangka waktu yang lama 1 Untuk melihat adanya perubahan pada struktur hati dan derajat kerusakan pada hati dilakukan pemeriksaan biopsi hati. Tindakan biopsi ini merupakan hal yang penting oleh karena dapat digunakan untuk membantu menegakkan diagnosa yang lebih akurat, menentukan staging dan grading dari perubahan struktur hati , menentukan terapi yang lebih tepat dan untuk menentukan prognosis dari penyakit hati tersebut. Biopsi pada organ hati ini sangat penting dilakukan terutama untuk penatalaksanaan hepatitis kronik , juga dapat di gunakan untuk membantu menegakkan diagnosa hemochromatosis, occult hepatitis B dan Nonalcoholic steatosis Hepatitis 1 . Dalam bidang ilmu patologi anatomi, pemeriksaan histopatologi pada jaringan hasil biopsi hati merupakan gold standard, oleh karena memeriksa secara langsung struktur histopatologi jaringan dari hati 2 . Melalui biopsi hati dapat dilihat secara langsung perubahan-perubahan jaringan kolagen stroma antara lain Universitas Sumatera Utara fibrosis dan nekrosis . Untuk mendapatkan diagnosa yang pasti pada penyakit hati, selain tindakan biopsi, diperlukan juga pemeriksaan penunjang lainnya seperti pemeriksaan laboratorium dan images analysis.

1.2. Perumusan Masalah

Dari latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka diperlukan data mengenai bagaimanakah pola histopatologi biopsi hati pada penderita hepatitis kronik dengan menggunakan system scoring Metavir di Instalasi Patologi Anatomi RSUP H. Adam Malik Medan tahun 2012 – 2013. . 1.3. Tujuan Penelitian 1.3.1. Tujuan Umum