Deskripsi Lokasi Penelitian Deskripsi Karakteristik Responden

BAB 5 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan diuraikan hasil penelitian dan pembahasan mengenai hubungan dismenore dengan kualitas hidup mahasiswi stambuk 2008 Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara, dimana penelitian ini telah dilaksanakan dari bulan September hingga Oktober 2011. Penelitian ini diikuti 84 mahasiswi yang telah bersedia mengikuti penelitian dan menjawab dengan lengkap semua pertanyaan yang terdapat dalam kuesioner yang dibagikan. Selain menjawab pertanyaan penelitian mengenai dismenore dan kualitas hidup, dalam bab ini juga dijabarkan deskripsi lokasi penelitian dan deskripsi karakteristik responden yang berada di fakultas kdokteran, Universitas Sumatera Utara.

5.1. Hasil Penelitian

5.1.1. Deskripsi Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian ini dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara yang bertempat di Jalan dr. T. Mansur No.5 Kampus USU Medan 20155 Indonesia. Fakultas ini memiliki infrastruktur seperti laboratorium, ruangan kuliah, gedung aula, perpustakaan, kantin, ruang seminar dan bahagian administrasi fakultas. Jumlah mahasiswi yang menyertai penelitian ini terdiri daripada mahasiswi kedokteran dari 4 kelas stambuk 2008 Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara.

5.1.2 Deskripsi Karakteristik Responden

Dalam penelitian ini, responden yang diteliti sebanyak 84 mahasiswi stambuk 2008 Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara yang berstatus aktif dan masih berkuliah. Gambaran karakteristik responden yang diamati meliputi umur, dismenore dan kepuasan responden terhadap kesehatan mereka sendiri. Data lengkap mengenai karakteristik responden tersebut dapat dilihat pada tabel-tabel yang ada di bawah ini. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.1. Frekuensi Umur Responden Umur Frekuensi n Persen 20 12 14.3 21 39 46.4 22 18 21.4 23 11 13.1 24 3 3.6 25 1 1.2 Total 84 100 Berdasarkan Tabel 5.1. di atas, didapati rata-rata usia responden mahasiswi stambuk 2008 yang menyertai penelitian adalah 21.49 SD 1.08 dengan rentang usia 20 – 25 tahun. Kebanyakan mahasiswi yang menyertai penelitian ini berusia 21 tahun yaitu sebanyak 39 orang 46.4. Tabel 5.2. Frekuensi Responden Yang Menderita Dismenore Dismenore Frekuensi n Persen Ya 47 56.0 Tidak 37 44.0 Total 84 100 Berdasarkan Tabel 5.2. di atas, diketahui bahwa dari 84 jumlah mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara yang menyertai penelitian sebanyak 47 mahasiswi 56.0 menderita dismenore dan yang tidak menderita dismenore sebanyak 37 mahasiswi 44.0. Universitas Sumatera Utara Tabel 5.3. Frekuensi Responden Tentang Kepuasan Terhadap Kesehatan Diri Kepuasan Terhadap Kesehatan Diri Frekuensi n Persen Sangat Baik 6 7.1 Baik 46 54.8 Biasa 30 35.7 Buruk 2 2.4 Sangat Buruk Total 84 100 Berdasarkan Tabel 5.3., diketahui bahawa kebanyakan mahasiswi, yaitu sebanyak 46 orang 54.8 secara umumnya mempunyai tanggap yang baik terhadap kesehatan mereka. 30 mahasiswi 35.7 mempunyai merasakan kesehatan mereka baik-baik aja dan 6 mahasiswi 7.1 merasa sangat puas terhadap kesehatan mereka. Antara 84 mahasiswi yang menyertai penelitian 2 mahasiswi 2.4 merasakan bahwa kesehatan mereka buruk.

5.1.3. Deskripsi Kualitas Hidup