PENEGASAN ISTILAH SISTEMATIKA SKRIPSI

pentingnya perpustakaan dan pada akhirnya tumbuh kesadaran pada diri siswa untuk memanfaatkan perpustakaan sekolah dengan baik. c. Dapat memupuk dan membawa rasa percaya diri siswa dan berjiwa mandiri bagi siswa untuk memanfaatkan perpustakaan sekolah sebagai sumber belajar.

E. PENEGASAN ISTILAH

1. Perpustakaan Sekolah

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia KBBI. Manfaatan berarti guna, faedah. Depdikbud, 1989:555. Pemanfaatan diartikan sebagai upaya untuk mengambil manfaat atau kegunaan. Perpustakaan mempunyai arti sebagai suatu tempat yang di dalamnya terdapat kegiatan penghimpunan, pengolahan, dan penyebarluasan pelayanan segala macam informasi, baik tercetak maupun yang terekam dalam berbagai media seperti buku, majalah, surat kabar, film, kaset, tape recorder, video, komputer, dan lain-lain Pawit, M. Yusuf, 2005:1, Perpustakaan berasal dari kata pustaka yang berarti buku atau kitab atau naskah kemudian mendapat awalan per- dan akhiran –an, sehingga mempunyai arti tempat kumpulan bahan pustaka Soetminah, 1992 : 32 Dalam penelitian ini yang dimaksud dengan perpustakaan, selain sebagai tempat kumpulan buku- buku juga ruang yang di gunakan sebagai penunjang penggunaaan perpustakaan tersebut. Jadi dapat diartikan bahwa pemanfaatan perpustakaan sekolah berarti menggunakan segala sesuatu yang terdapat di perpustakaan sekolah untuk memperoleh informasi dalam mempelajari mata pelajaran di sekolah. 2. Hasil Belajar Menurut Darsono 200:110. Hasil belajar siswa merupakan perubahan- perubahan yang berhubungan dengan pengetahuan kognitif, ketrampilan psikomotorik, dan nilai sikap afektif sebagai akibat interaksi aktif dengan lingkungan. Hasil belajar dalam penelitian ini adalah hasil belajar dalam bentuk kognitif.

F. SISTEMATIKA SKRIPSI

Bagian awal skripsi terdiri atas sampul berjudul, lembar berlogo sebagai halaman pembatas, halaman judul dalam, persetujuan pembimbing, pengesahan kululusan, pernyataan keaslian karya ilmiah, motto dan persembahan, prakata, sari, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, daftar lampiran. Bagian Pokok Skripsi terdiri atas 5 BAB yaitu: BAB I Pendahuluan merupakan bab pertama yang mengantarkan pembaca untuk mengetahui ikhwal topik penelitian, alasan, dan pentingnya penelitian. Bab pendahuluan terdiri atas: 1 latar belakang, 2 rumusan masalah, 3 tujuan penelitian, 4 manfaat penelitian, 5 penegasan istilah dan sistematika skripsi, BAB II Landasan Teori menjelaskan secara teoritis tentang teori yang digunakan untuk membentuk kerangka teori dalam pemecahan masalah penelitian; BAB III Metode Penelitian, dalam penelitian ini yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif, meliputi: 1 populasi, sampel dan teknik pengambilan sampel, 2 variabel penelitian dirumuskan secara operasional, atau dapat berupa uraian tentang bahan dan peralatan penelitian, 3 teknik pengumpulan data, 4 teknik analisis data; BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan, Berisi hasil penelitian dan penjelasanya; BAB V Kesimpulan dan Saran, Kesimpulan merupakan rangkuman hasil penelitian, dimana dalam kesimpulan ini harus sejalan dengan masalah, tujuan dan uraian tentang hasil penelitian. Saran dapat bersifat praktis atau teoritis, saran harus sejalan dengan kesimpulan atau temuan. Bagian Akhir Skripsi, terdiri atas: Daftar Pustaka, berisi pustaka yang benar- benar dirujuk dalam teks skripsi: Lampiran-lampiran, berisi keterangan-keterangan yang yang dipandang penting untuk skripsi. 8

BAB II TINJAUAN PUSTAKA