Guru Siswa Sumber Data Penelitian

56 tergesa-gesa, tidak memiliki banyak pekerjaan untuk dikerjakan, dan guru merasa nyaman serta siap untuk diwawancara. Peneliti selalu meminta saran kepada narasumber untuk penentuan waktu wawancara agar narasumber merasa nyaman ketika diwawancara. Tempat wawancara juga dipilih ruangan khusus yang tidak bising dan nyaman.

C. Sumber Data Penelitian

Data yang paling penting untuk dikumpulkan dan dikaji dalam penelitian ini adalah data kualitatif. Adapun sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data hasil observasi, wawancara dan dokumentasi. Data observasi berupa kegiatan pembelajaran pada mata pelajaran TIK dan IPA. Selain data observasi peneliti juga mewawancarai guru dan siswa. Selain itu sumber data penelitian juga didapat dari data-data hasil dokumentasi yang dilakukan oleh peneliti.

1. Guru

Guru yang dimaksud adalah guru yang sudah menggunakan media pembelajaran berbantuan komputer di SMP Negeri I Ngawen Gunungkidul terutama pada guru TIK yang mengajar dikelas VII dan guru IPA yang mengajar kelas VIII. Guru TIK yang diteliti sebanyak 2 orang dan guru IPA yang diteliti juga sebanyak 2 orang. Pemilihan guru tersebut didasarkan pada representasi informasi yang dimiliki oleh guru. Guru tersebut memiliki banyak informasi yang berkaitan dengan penerapan prinsip pemilihan media pembelajaran khususnya pada mata pelajaran TIK dan IPA. Peneliti memilih 2 guru yakni NF dan BN sebagai sumber data karena kedua guru tersebut mengajar mata pelajaran TIK 57 kelas VII dan MK dan ARN sebagai sumber data karena kedua guru tersebut mengajar mata pelajaran IPA kelas VIII. Melalui guru diharapkan peneliti mendapat data baik wawancara, observasi maupun dokumentasi mengenai prinsip pemilihan media pembelajaran berbantuan komputer yang secara mendalam serta hambatan yang dialami guru dalam menerapkan prinsip pemilihan media pembelajaran berbantuan komputer. Penelitian ini peneliti melakukan sampel purposive dimana peneliti ingin melihat apa saja prinsip-prinsip pemilihan media pembelajaran berbantuan komputer yang telah diterapkan di sekolah tersebut.

2. Siswa

Siswa yang dimaksud adalah siswa yang diampu oleh guru yang menggunakan media berbantuan komputer. Pencarian data mengenai penerapan prinsip pemilihan media pembelajaran pada mata pelajaran TIK dipilih pada kelas VII. Jenjang tersebut dipilih dikarenakan pada hasil observasi menunjukan bahwa siswa kelas VII masih berada pada masa peralihan antara lingkungan belajar jenjang sebelumnya yakni sekolah dasar SD ke jenjang yang lebih tinggi yakni SMP. Pada jenjang sebelumnya ada beberapa sekolah yang belum mengenalkan atau menggunakan media berbantuan komputer sehingga pada jenjang ini guru perlu melakukan pengenalan tentang komputer. Pemilihan jenjang kelas VIII dikarenakan siswa kelas VIII sudah dirasa dapat menyesuaikan diri dan menempatkan sebagai siswa kelas menengah dan melewati masa peralihan. Siswa kelas VIII sudah mulai terbiasa dengan pembelajaran berbantuan komputer karena 58 sebagian besar guru telah menggunakan media berbantuan komputer. Kedua jenjang tersebut berbeda karakteristik sehingga menarik untuk diteliti. Siswa yang dijadikan sumber data pada kelas VII sebanyak 2 orang dan siswa kelas VII sebanyak 2 orang. Siswa kelas VII dipilih RM dan SS sedangkan kelas VIII DS dan FR. Pemilihan siswa tersebut didasarkan pada banyaknya informasi yang dimiliki oleh siswa tersebut mengenai prinsip pemilihan media pembelajaran berbantuan komputer dan kemudahan peneliti dalam meminta informasi kepada siswa tersebut.

D. Teknik Pengumpulan Data