Metode Penelitian Variabel Penelitian

34

BAB III METODE PENELITIAN

A. Metode Penelitian

Metode penelitian adalah cara atau strategi menyeluruh untuk menemukan atau memperoleh data yang diperlukan Soehartono, 2008: 9. Menurut Sugiyono 2012: 2, metode penelitian adalah cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Cara ilmiah didasarkan pada ciri-ciri keilmuan, yaitu rasional, empiris, dan sistematis. Berdasarkan pendapat di atas, disimpulkan bahwa metode penelitian adalah cara ilmiah menemukan atau memperoleh data yang diperlukan dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian deskriptif kuantitatif adalah menggambarkan atau mendeskripsikan masalah yang diteliti dan data yang diperoleh berbentuk angka, sehingga dalam analisisnya menggunakan analisis statistik Diana, 2008: 79. Dalam penelitian deskriptif kuantitatif ini, peneliti menggunakan pendekatan survei. Survei adalah penelitian yang dilakukan untuk memberikan gambaran tentang sesuatu Soehartono, 2008: 53. Menurut Sanafiah Faisal 2005: 23, survei adalah tipe pendekatan dalam penelitian yang ditujukan pada individu atau kelompok yang bertujuan menggambarkan karakteristik, sikap, tingkah laku, atau aspek sosial lainnya dari suatu populasi. Penelitian ini mengungkap dan mendeskripsikan tentang tingkat adversitas siswa KMS Kartu Menuju Sejahtera di SMA Negeri se-Kota Yogyakarta. 35

B. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut. Dinamakan variabel karena ada variasinya Sugiyono, 2012: 38. Hatch dan Farhady Sugiyono, 2012: 38 berpendapat bahwa variabel didefinisikan sebagai atribut obyek yang mempunyai variasi antara satu obyek dengan obyek yang lain. Berdasarkan pendapat yang ada, disimpulkan bahwa variabel penelitian adalah suatu atribut obyek yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari. Dalam penelitian ini hanya terdapat satu variabel atau variabel tunggal, yaitu Adversity Quotient AQ. AQ adalah suatu kecerdasan atau kemampuan dalam merubah atau mengolah sebuah permasalahan atau kesulitan dan menjadikannya sebuah tantangan yang harus diselesaikan agar tidak menghalangi keberhasilan mencapai tujuan yang diinginkan. Dimensi AQ terdiri dari : Control kendali, Origin and Ownership asal-usul dan pengakuan, Reach Jangkauan, dan Endurance daya tahan. Tipe AQ, yaitu : mereka yang berhenti quitters, mereka yang berkemah campers, dan para pendaki climbers.

C. Lokasi dan Waktu Penelitian