Rumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian Sistematika Penelitian

Suhartini Nasution : Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas Pada PT. Kahar Duta Sarana Cabang Medan, 2010. akan dicapai oleh perusahaan. Begitu juga dalam sitem akuntansi terlebih dahulu harus diketahui jenis operasionalnya secara menyeluruh. Dengan adanya sistem akuntansi yang direncanakan dengan baik, pimpinan perusahaan harus dapat mengawasi jalannya harta, hutang, modal perusahaan, pendapatan dan beban perusahaan. Dengan adanya suatu sistem dan prosedur akuntansi pengeluaran kas yang baik, maka dengan sendirinya tugas dari seorang pimpinan akan lebih dijalankan oleh seorang pimpinan. Berdasarkan uraian singkat diatas terlihat jelas bahwa suatu sistem akuntansi yang dipersiapkan dengan baik dapat memberikan hasil yang berarti bagi kelangsungan hidup bagi perusahaan, karena itu penulis merasa tertarik mengadakan serangkaian penelitian dan memaparkannya dalam Tugas Akhir ini dengan judul ”Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas pada PT. Kahar Duta Sarana Cabang Medan”.

B. Rumusan Masalah

Berkenaan dengan latar belakang masalah yang telah di uraikan, penulis membatasi pokok permasalahan dan merumuskannya dalam bentuk pertanyaan yaitu Apakah sistem akuntansi pengeluaran kas pada PT. Kahar Duta Sarana Cabang medan telah dilaksanakan dengan efektif dan efisien? Suhartini Nasution : Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas Pada PT. Kahar Duta Sarana Cabang Medan, 2010.

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian

Suatu pekerjaan apapun bentuknya akan memerlukan suatu usaha untuk mencapai apa yang menjadi tujuan dari suatu pekerjaan itu, sehubungan dengan tujuan penelitian. Penelitian bertujuan agar penulis dapat memberikan gambaran sebagai berikut : Untuk mengetahui kebijakan yang ditetapkakn pada PT. Kahar Duta Sarana Cabang Medan dalam mengelola pengeluaran kas. Sedangkan, manfaat penelitian adalah kegunaan dari hasil pengamatan yang ditinjau dari pengembangan ilmu secara teoritis maupun secara praktis, adapun manfaat yang diharapkan dari tempat penelitian adalah sebagai berikut :

2. Manfaat Penelitian

1. Bagi penulis, penelitian ini bermanfaat untuk memperluas wawasan dengan menelusuri dan mempelajari data yang di peroleh dari tempat penelitian, 2. Bagi perusahaan, peneliti ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan, masukan untuk menyusun sistem akuntansi pengeluaran kas, 3. Bagi pihak-pihak lain, khususnya bagi almamater fakultas ekonomi universitas sumatera utara, hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan referensi bagi penelitian berikutnya. Suhartini Nasution : Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas Pada PT. Kahar Duta Sarana Cabang Medan, 2010.

D. Sistematika Penelitian

Setiap kegiatan pasti akan membutuhkan perencanaan untuk memperlancar kegiatan yang akan dilaksanakan. Adapun rencana penulisan Tugas Akhir adalah sebagai berikut :

1. Jadwal SurveiObservasi

Penelitian dilakukan dari bulan Agustus dan selesai pada bulan November 2009 di PT. Kahar Duta Sarana Cabang Medan. Tabel 1.1 Jadwal SurveiObservasi

2. Laporan Penelitian

Penulis membahas Tugas Akhir ini dalam empat bab, dimana masing-masing bab dibagi lagi dibagi atas sub-sub bab lagi sesuai kebutuhannya agar diperoleh pemahaman yang lebih mendalam. Secara garis besar Rencana Isi adalah sebagai berikut : No Kegiatan Agustus September Oktober November 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 Persiapan 2 Riset 3 Pengerjaan tugas akhir 4 Bimbingan tugas akhir 5 Tugas akhir Suhartini Nasution : Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas Pada PT. Kahar Duta Sarana Cabang Medan, 2010.

A. BAB I : PENDAHULUAN