Validitas Data PERANAN PENYULUH PERTANIAN DALAM PENGEMBANGAN GABUNGAN KELOMPOK TANI (GAPOKTAN) DI DESA TEMPURAN KECAMATAN PARON KABUPATEN NGAWI

1. Reduksi Data Pada reduksi data dilakukan pemusatan perhatian pada data lapangan yang telah terkumpul. Data lapangan tersebut selanjutnya dipilih, dalam arti menentukan derajat relevansinya dengan maksud penelitian. Selanjutnya, data yang terpilih disederhanakan, dalam arti mengklasifikasikan data atas dasar tema – tema, memadukan data yang tersebar, menelusuri tema untuk merekomendasikan data tambahan, kemudian melakukan abstraksi data kasar tersebut menjadi uraian singkat atau ringkasan. 2. Penyajian Data Pada penyajian data dilakukan penyajian informasi melalui bentuk teks naratif terlebih dahulu. Selanjutnya, hasil teks naratif tersebut diringkas ke dalam bentuk bagan yang menggambarkan alur proses perubahan kultural. Masing – masing komponen dalam bagan merupakan abstraksi dari teks naratif data lapangan, kemudian disajikan informasi hasil penelitian mendasarkan pada susunan yang telah diabstraksikan dalam bagan tersebut. 3. Kesimpulan Verifikasi Pada tahap kesimpulan dilakukan uji kebenaran setiap makna yang muncul dari data. Di samping menyandarkan pada klarifikasi data, juga memfokuskan pada abstraksi data yang tertuang dalam bagan. Setiap data yang menunjang komponen bagan, diklarifikasi kembali baik dengan informan di lapangan maupun melalui diskusi – diskusi. Apabila hasil klarifikasi memperkuat simpulan atas data, pengumpulan data untuk komponen tersebut siap dihentikan. Namun, ketiga tahapan tersebut berlangsung secara simultan. Oleh karena itu, teknik bongkar pasang dalam menyusun laporan hasil penelitian terpaksa dilakukan manakala ditemukan fakta atau pemahaman baru yang lebih akurat. IV. KEADAAN UMUM DAERAH PENELITIAN

A. Deskripsi Lokasi Penelitian

1. Keadaan Alam

Desa Tempuran, secara administratif terletak di wilayah Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi dengan posisi dibatasi oleh wilayah desa-desa tetangga. Luas wilayah Desa Tempuran adalah 1.154,690 Ha, dengan jarak tempuh ke ibukota kecamatan yaitu 6 Km dan jarak tempuh ke ibukota kabupaten yaitu 21 Km. Adapun batas wilayah dari Desa Tempuran adalah sebagai berikut : Sebelah Utara : Desa Dawu Kecamatan Paron Sebelah Timur : Desa Kresikan Kecamatan Geneng