Latar Belakang Masalah Identifikasi Masalah

Nitika : Sistem Informasi Pendistribusian Pada PT.Citra Endah Mandiri Medan, 2010. BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Ilmu pengetahuan dan teknologi IPTEK khususnya dalam bidang komputer sudah merupakan hal yang dikuasai dalam menghadapi tantangan zaman serta persaingan yang semakin kompetitif. Gejala-gejala dari persaingan dapat dirasakan oleh perusahaan-perusahaan ataupun organisasi yang bergerak di berbagai bidang baik jasa maupun manufakturing. Pada perusahaan kontraktor, yang harus mendistribusikan barang ke setiap proyek yang sedang dikerjakan oleh perusahaan pada PT. Citra Endah Mandiri Medan membutuhkan pengolahan data yang cepat, tepat, dan akurat. Hal ini disebabkan kesalahan dalam pendistribusian barang bisa menyebabkan terlambatnya barang sampai di proyek, ataupun kesalahan dalam pengiriman barang, bisa menyebabkan tidak selesainya proyek tepat waktu, bahkan bisa dibatalkannya proyek tersebut oleh klien perusahaan. Peranan komputer sebagai media yang memiliki kemampuan untuk membantu pekerjaan manusia, sangat dibutuhkan dalam meringankan dan menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada dalam perwujudan suatu Nitika : Sistem Informasi Pendistribusian Pada PT.Citra Endah Mandiri Medan, 2010. sistem yang khusus dirancang. Pendistribusian barang yang membutuhkan waktu yang cepat, tepat, dan akurat pada PT. Citra Endah Mandiri Medan mengakibatkan karyawan perusahaan merasa kewalahan dalam menghadapi dan melayani distribusi barang ke setiap proyek, karena sistem yang berjalan dalam perusahaan sistem kerja manual belum mampu membantu penyelesaian. Berdasarkan uraian di atas, maka penulis tertarik untuk membahas tentang “Sistem Informasi Pendistribusian pada PT. Citra Endah Mandiri Medan” sebagai judul tugas akhir ini.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, sistem yang digunakan saat ini masih manual, proses pekerjaan yang dilakukan masih lambat sehingga yang menjadi masalah penyajian informasi yang dihasilkan kemungkinan masih terdapat kesalahan yang menyebabkan pekerjaan kurang efektif dan efisien.

1.3 Batasan Masalah