Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian Ruang Lingkup

diharapakan penerapan media pembelajran menggunakan alat bantu gambar dan cerita siswa akan menjadi aktif yang berdampak meningkatnya hasil belajar siswa.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah , maka rumusan masalah apakah pembelajaran menggunakan alat bantu gambar dan cerita dapat meningkatakan hasil belajar matematika siswa kelas 2 SD Negeri 1 Banding Agung Tahun pelajaran 2011 2012

C. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas 2 SD Negeri I Banding Agung pada tahun pelajaran 20112012, menggunakan pendekatan tematik dengan alat bantu gambar dan cerita.

D. Kegunaan Penelitian

Kegunaan hasil dari penelitian adalah sebagai berikut : 1. Bagi Siswa Memberikan pengalaman bagi siswa dengan belajar menggunakan alat bantu gambar dan cerita sehingga mendorong peningkatan aktivitas belajar dalam upaya meningktakan hasil belajar. 2. Bagi Guru Merupakan wawasan bagi guru bahwa mengajar menggunakan alat bantu dengan alat bantu gambar gambar dan cerita adalah suatu metode mengajar yang dapat meningtkatkan prestasi dan hasil belajar siswa lebih baik. 3. Bagi Sekolah Meningkatkan tanggung jawab dalam peningkatan kualitas pembelajaran dan kualitas kelulusan.

E. Ruang Lingkup

Ruang lingkup penelitian tindakan kelas ini adalah : 1. Hasil belajar Hasil belajar siswa adalah nilai yang diperoleh yang diperoleh setelah mengikuti proses pembelajran dengan menggunakan alat bantu gambar dan cerita dilihat dari hasil test setelah pembelajaran. 2. Pembelajaran Dengan Alat Bantu Gambar Dan Cerita Suatu media pembelajaran yang dapat membangkitkan daya imajinasi dan komunikasi baik secara lisan maupun tulisan. 3. Materi Pembelajaran Materi pembelajaran yang di bahas dalam penelitina ini meliputi bilangan tentang mengurutkan bilangan, nilai tempat serta melakukan penjumlahan dan pengurangan.

BAB II KAJIAN PUSTAKA

1. Pengertian Belajar Matematika Menurut Hamalik 1994 belajar merupakan suatu pertumbuhan atau perubahan dalam diri seseorang yang dinyatakan dalam bertingkah laku yang baru berkat pengalaman dan latihan. Hal tersebut sejalan dengan pengertian yang dijelaskan oleh Nata Wijaya 1992 bahwa belajar adalah suatu pembentukan dan pengurangan prilaku individu yang bersifat menetap atau permanen yang disebabkan adanya latihan yang terarah. Sementara itu James 1976 dalam kamus matematikanya mengatakan bahwa matematika adalah ilmu tentang logika mengenai bentuk, susunan, besaran dan konsep-konsep yang saling berhubungan satu sama lainnya dengan jumlah yang terbagi dalam tiga bidang yaitu : aljabar, analis, dan geometri. Menurut Ruseffendi 1988 dalam bukunya menyatakan bahwa matematika adalah telaahan tentang pola dan hubungannya, suatu jalan atau pola berpikir, suatu seni, suatu bahasa, dan suatu alat. Ruseffendi. 1988 : 42 Berdasarkan beberapa difinisi diatas, maka belajar matematika merupakan suatu usaha yang dilakukan secara sungguh-sungguh dan bertujuan mengadakan perubahan dalam diri untuk menelaah pola dan hubungannya mengenai bentuk, susunan yang tibul karena pikiran-pikiran manusia yang berhubungan dengan ide, proses dan penalaran sehingga belajar dan mengajar dapat dipandang suatu proses komperhensif yang harus diarahkan untuk kepentingan peserta didik 2. Proses dan Pentingnya Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar Dalam hal membicarakan belajar matematika tidak terlepas dari membicarakan mengajar matematika, apabila dikatakan mengajar tentu ada subyek yang diberikan pelajaran yaitu peserta didik, dan ada yang disampaikan untuk dipahami. Hal ini sesuai dengan apa yang dikatakan Herman Handoyo 1988 bahwa mengajar adalah penyampaian pesan atau pengetahuan agar dapat dipahami peserta didik. Difinisi matematika tidak ada yang baku. Matematika adalah ilmu pengetahuan abstrak dari ruang dan angka. Matematika dapat digunakan untuk menyelesaikan persoalan sehari-hari. Matematika tidak hanya sebagai alat bantu untuk matematika itu sendiri, tetapi banyak konsep-konsep yang digunakan oleh ilmu lain seperti fisika, kimia, biologi, astronomi, tehnik ekonomi, dan farmasi. Pola pikir yang diberikan pada siswa adalah deduktif dan konsisten atau deduktif aksiomatris yang berfungsi untuk : 1. Meningkatkan penalaran siswa yang dapat membantu memperjelas dan menyelesaikan permasalahan dalam kehidupan sehari-hari. 2. Meningkatkan kemampuan berkomunikasi dengan menggunakan bilangan- bilangan dan simbol-simbol. Maka dengan belajar matematika siswa dapat memahami konsep-konsep matematika yang relatif abstrak yang pada akhirnya tetap siswa harus belajar sesuai dengan hakekat matematika

Dokumen yang terkait

Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Siswa Dengan Media Gambar Melalui Metode Diskusi Pada Mata Pelajaran IPS Kelas IV SDN 1 Cimanuk Kecamatan Waylima Kabupaten Pesawaran Tahun Pelajaran 2011-2012

2 35 77

Peningkatan Kemampuan Mengidentifikasi Unsur Intrinsik Cerita Anak Melalui Teknik Discovery pada Siswa Kelas VI SD Negeri 1 Sukarame Talangpadang Tanggamus Tahun Pelajaran 2011/2012

0 5 45

Upaya Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Matematika Melalui Pembelajaran Menggunakan Alat bantu Gambar dan Cerita di Kelas 2 SD Negeri 1 Banding Agung Tahun Pelajaran 2011/2012

0 8 44

Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Tema Indahnya Negeriku Melalui Metode Brainstorming Kelas IVC SD Negeri 4 Natar Tahun Pelajaran 2013/2014

0 3 61

Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Berdasarkan Masalah (Problem Based Learning) Pada Peserta Didik Kelas VI SDN 04 Nan Sabaris Tahun Pelajaran 2015/2016

0 0 6

Upaya Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar Matematika melaluiPendekatan Matematika Realistik Di Kelas VIII.3 SMP

0 3 13

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Model Pembelajaran TGT Siswa Kelas 4 SD Negeri Seworan Wonosegoro Boyolali Semester 2 Tahun Pelajaran 2015/2016

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Model Pembelajaran TGT Siswa Kelas 4 SD Negeri Seworan Wonosegoro Boyolali Semester 2 Tahun Pelajaran 2015/2016

0 0 22

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Model Pembelajaran TGT Siswa Kelas 4 SD Negeri Seworan Wonosegoro Boyolali Semester 2 Tahun Pelajaran 2015/2016

0 0 99

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Upaya Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Media Gambar Siswa Kelas IV SD Negeri 01 Tegalsari Semester 1 Tahun Pelajaran 2017/2018

0 0 106