Gambaran Umum Perusahaan HASIL MAGANG

commit to user 7

BAB III HASIL MAGANG

A. Gambaran Umum Perusahaan

AQUA dirintis oleh almarhum Bapak Tirto Utomo, SH 1930-1994. Beliau adalah penggagas munculnya industri Air Minum Dalam Kemasan AMDK di Indonesia melalui PT. Golden Mississipi pada tanggal 23 Februari 1973. Pada bulan Agustus 1973, berdiri pabrik pertama di kawasan Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat. Percobaan dilakukan pada bulan Agustus 1974 dan produksi komersial dimulai sejak tanggal 1 Oktober 1974 dengan kapasitas 6 juta liter per tahun. Produk pertama adalah AQUA botol 950 ml yang kemudian disusul dengan kemasan AQUA 5 Gallon yang pada saat itu masih terbuat dari kaca. Pada tahun 1981, AQUA memutuskan untuk mengganti bahan baku yang semula dari sumur bor ke mata air pegunungan yang mengalir sendiri self flowing spring . Pada tahun 1981 AQUA memproduksi air minum dalam kemasan baru yaitu 1500 ml, 500 ml, dan 220 ml yang berbahan baku plastik sehingga produk AQUA dapat dijangkau oleh masyarakat luas oleh karena mudahnya transportasi dan harga yang terjangkau. Diterimanya AQUA oleh masyarakat luas, maka pada tahun 1984 AQUA membuka pabrik kedua yaitu PT. Tirta Jayamas Unggul di Pandaan, Jawa Timur pembangunan pabrik kedua ini dimaksud meningkatkan kapasitas commit to user 8 produksinya dan juga memenuhi kebutuhan masyarakat luas. kemudian pada tahun 1887 dibuka pabrik AQUA ketiga yaitu PT. Tirta Dewata Semesta di Mambal, Bali. Kemudian pada tahun 1993 AQUA meluncurkan program AQUA peduli yaitu untuk mendaur ulang botol plastik AQUA. Pada tahun 1995 perusahaan AQUA menjadi pabrik air mineral pertama yang menerapkan sistem produksi in line di pabrik Mekarsari. Pemrosesan air dan pembuatan kemasan AQUA dilakukan bersamaan. Hasil sistem in-line ini adalah botol AQUA yang baru dibuat dapat segera diisi air bersih, sehingga proses produksi menjadi lebih higienis. Pada tahun 1998 perusahaan AQUA dan DANONE bergabung, penggabungan ini menjadikan AQUA sebagai Produsen Air Minum Dalam Kemasan AMDK yang terbesar di Indonesia. Pada tahun 2000 bertepatan dengan pergantian milenium, Aqua meluncurkan produk berlabel Danone- Aqua. Pada tahun 2003 pabrik baru dibuka yaitu PT. Tirta Investama Klaten merupakan salah satu pabrik yang memproduksi Air Minum dalam Kemasan AMDK yang berada dalam group Tirta Investama. Pabrik ini berlokasi di Desa Wangen, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah. Pabrik Tirta Investama Klaten memproduksi AMDK bermerk AQUA. Luas area pabrik Tirta Investama Klaten adalah 105.836 m² yang digunakan untuk bangunan seluas 42.998 m² 40 dari luas area keseluruhan dan area terbuka berupa taman seluas 62.838 m². Pada Awal berdiri PT. Tirta Investama Klaten commit to user 9 mempunyai karyawan dengan jumlah 184 karyawan dan terus bertambah sampai saat ini. Pada tahun 2005 PT. Tirta Investama Klaten mulai memproduksi MIZONE. Area bangunan di PT. Tirta Investama Klaten yang digunakan untuk proses produksi antara lain: 1. Gedung 5 gallon untuk memproduksi Gallon dengan 2 mesin, 2. Gedung SPS I untuk memproduksi 1500 ml dan 600 ml, 3. Gedung SPS II untuk memproduksi 330 ml dan 240 ml, 4. Gedung SPS III untuk memproduksi 1500 ml dan MIZONE. Banyak upaya yang dilakukan PT. Tirta Investama dalam meningkatkan kualitas produksinya, antara lain ditandai dengan diperolehnya sertifikat sebagai berikut: 1. ISO 9001 pada tanggal 19 Juni 2009, 2. ISO 14001 pada tanggal 17 Agustus 2009, 3. ISO 22000 pada 31 Juli 2008, 4. SNI pada tanggal 4 Februari 2011, 5. HALAL pada tanggal 20 Agustus 2010.

B. Proses Produksi