Etika Menggunakan Edmodo Mendapatkan Parent Code

Buku sumber Simulasi Digital versi September 2013 141 Gambar 2. 108. Setting moderator

4. Gunakan status Read Only jika dibutuhkan

Status Read only bisa digunakan jika ada guru lain atau kepala sekolah ingin memonitor. Fitur ini memungkinkan untuk guru atau siswa untuk melihat pesan kelas, menyerahkan tugas dan berkomunikasi langsung kepada gurunya, tetapi tidak memungkinkan siswa untuk posting ke Grup atau membalas Catatan dikirim ke Grup itu.

5. Pilihlah password yang unik dan aman

Pada saat Anda membantu siswa Anda untuk mendaftar dalam edmodo, pastikan bahwa password yang dipilihnya unik. Diharapkan tidak memilih password yang sama dengan nama siswa, hari ulang tahun siswa, dsb, yang kira-kira mudah untuk ditebak orang lain.

F. Etika Menggunakan Edmodo

Akan sangat penting bagi siswa untuk mengetahui apa saja yang boleh dan apa saja yang tidak boleh dilakukan di kelas virtual edmodo. Untuk itu pada saat awal sebelum memulai kelas, Anda dapat menginformasikan etika dan tata cara menggunakan edmodo yang baik, contoh sebagai berikut: Buku sumber Simulasi Digital versi September 2013 142

1. Etika mengirimkan pesan note

a. Kirimkanlah pesan kepada seluruh anggota kelas mengenai hal-hal yang harus diketahui oleh seluruh kelas tugas, kuis, instruksi, tanggal penting, dsb b. Kirimkanlah pesan kepada guru apabila ada hal-hal yang ingin didiskusikan yang tidak berkaitan dengan seluruh anggota kelas c. Jangan mengirimkan pertanyaan yang bersifat personal dalam kelas d. Diharapkan untuk mengirimkan pesan sesuai dengan topik yang sedang didiskusikan. e. Diharapkan tidak menggunakan note untuk bergosip, menjelekan siswaguru, memicu kerusuhan, menyampaikan hal-hal yang bersifat SARA, menyampaikan hal-hal yang bersifat pornografi.

2. Kelas

Jika ada posting yang kurang baik dalam kelas, siswa diharapkan segera menginformasikannya kepada guru. Untuk penulisan sebaiknya: a. Diharapkan tidak menggunakan bahasa gaul b. Jangan menulis menggunakan huruf kapital untuk seluruh kalimat c. Jangan mengakhiri kalimat dengan banyak tanda seru dan tanda tanya ????

G. Fitur Penulisan Persamaan Matematika di Edmodo

Ketika Anda mengajarkan mata pelajaran Matematika, Fisika atau Kimia yang membutuhkan rumus perhitungan, maka Edmodo mendukung untuk penulisan Mathematic Equation. Berikut salah satu contoh untuk membuat Mathematic Equation dan memasukkan dalam edmodo. 1. Buka halaman http:webdemo.visionobjects.comequation.html. Kemudian klik Web Equation Buku sumber Simulasi Digital versi September 2013 143 Gambar 2. 109. Membuat Mathematic Equation 2. Tulis menggunakan mouse atau pen tablet tentang rumus matematika yang akan anda masukkan dalam edmodo sebagaimana contoh dibawah a. 3. Saat ada kesalahan dalam menuliskan rumus, Anda bisa menghapus dan menulis ulang c. Anda juga dapat kembali ke tulisan sebelumnya back atau ke penulisan selanjutnya next d. 4. Pilih dan copy kode yang muncul pada tab latex b. Gambar 2. 110. Contoh membuat Mathematic Equation Buku sumber Simulasi Digital versi September 2013 144 5. Masukkan ke dalam edmodo diawali [math] dan diakhiri [math] Gambar 2. 111. Memasukkan code Matematika

6. Setelah anda menekan tombol send maka mathematic equation yang akan kita masukkan

akan muncul dalam edmodo Gambar 2. 112. Hasil post Mathematic Equation pada edmodo Selain situs diatas, anda juga bisa menggunakan cara lain yaitu menggunakan file berbentuk .pdf maupun membuka situs lain. Anda dapat mengunduh dan membuka situs pada alamat berikut untuk menggunakan Mathematic Equation: 1. http:www.codecogs.comlatexeqneditor.php 2. https:docs.google.comfiled0B4ZupVaZWivca0dvT3lIamRZUjAedit?usp=sharing 3. https:docs.google.comfiled0B4ZupVaZWivcVkNIVFFxN1Z2enMedit?usp=sharing Buku sumber Simulasi Digital versi September 2013 145

VII. PENGGUNAAN KELAS VIRTUAL EDMODO SEBAGAI ORANG TUAWALI

A. Mendapatkan Parent Code

Akun ini merupakan sebuah langkah yang bagus untuk menginformasikan aktivitas belajar, tugas, nilai siswa kepada orangtuawali mereka. Proses registrasi orang tua hampir sama dengan proses registrasi siswa, dengan satu tambahan keamanan yaitu setiap orang tuawali membutuhkan kode parent yang unik untuk registrasi. Hal ini untuk memastikan bahwa hanya orang tua yang bisa berinteraksi dengan guru dan siswaanak mereka. Untuk mengetahui kode parent dapat diperoleh dari,

1. Akun Siswa

Orang tuawali bisa mendapatkan parent code dari halaman edmodo siswa pada panel sebelah kiri. Setelah mendapatkan parent code tersebut, orang tuawali dapat mendaftar melalui halaman depan edmodo.com. Gambar 2. 113. Parent Code

2. Akun Guru

Untuk mendapatkan akun parent sehingga dapat diinformasikan pada saat pertemuan dengan wali murid, maka Anda harus mengikuti langkah-langkah berikut: a. Pilih kelas dimana siswa terdaftar b. Pilih members di bagian daftar anggota grup di sebelah kiri. Buku sumber Simulasi Digital versi September 2013 146 Gambar 2. 114. Manage Siswa Di halaman members, selain Anda melihat Parent Code satu siswa, Anda juga dapat melihat Parent Code seluruh siswa yang tergabung dengan group. Pilih Member options di bagian atas, pilih print untuk melihat informasi siswa. Kemudian muncul halaman Printer Friendly Member List, centang jenis data yang akan dibutuhkan Parent Code kemudian klik Generate Page. Gambar 2. 115. Pilihan mencetak Parent Code Buku sumber Simulasi Digital versi September 2013 147 Maka muncul halaman baru yang terdapat data masing-masing siswa dengan masing- masing kode untuk orangtuawali mereka. Kode inilah yang harus diinformasikan oleh guru kepada orangtuawali siswa dan kode untuk setiap orangtua siswa berbeda-beda unik. Gambar 2. 116. Halaman print Parent Code

B. Pembuatan akun orangtuawali