Pertanggungjawaban Edisi Edisi Teks

70 Naskah MADQ ini sekalipun merupakan naskah tunggal, akan tetapi dari latar belakang penulisan diketahui bahwa naskah ini adalah naskah populer, karena ditulis oleh pengarang dan diperuntukan kepada suatu jama‘ah atau pengikutnya. Maka tidak tertutup kemungkinan terjadinya penyalinan yang berkali-kali terhadap teks MADQ ini sehingga memunculkan kesalahan salin atau tulis. Kesalahan tersebut mungkin disebabkan keterbatasan alat tulis, penerangan atau kemampuan penyalin dalam memahami teks MADQ tersebut. Oleh karena itulah, diperlukan kritik teks yang dapat dipertanggungjawabkan terhadap kesalahan-kesalahan yang terjadi dalam penyalinannya tersebut. Naskah MADQ ini merupakan naskah tunggal, maka metode suntingan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode edisi standar. Metode edisi kritis merupakan metode penyuntingan naskah dengan cara mentransliterasi teks dengan memperbaiki kesalahan-kesalahan teks. Sedangkan penggunaan ejaan disesuaikan dengan ejaan yang berlaku. Adapun tujuan menggunakan metode standar ini adalah untuk memudahkan pembaca atau peneliti membaca atau memahami teks.

B. Pertanggungjawaban Edisi

Seperti dijelaskan bahwa metode yang digunakan dalam melakukan edisi teks MADQ adalah metode edisi kritis. Metode edisi kritis bertujuan menyajikan teks yang dapat dinikmati pembaca secara luas, karena dengan edisi standar pembaca umum dibantu dengan aparat kritik berupa catatan kaki. Beberapa ketentuan yang digunakan dalam melakukan edisi terhadap naskah MADQ adalah sebagai berikut 1. Untuk teks yang ditulis dalam aksara Arab, maka proses alih aksaranya disesuaikan dengan pedoman transliterasi Arab-Latin Library of Congress LoC, seperti pada lampiran pedoman transliterasi. 2. Susunan teks diusahakan agar tetap dipertahankan seperti aslinya. 3. Untuk huruf yang tidak bisa dibaca, atau kertasnya rontok diberi tanda titik-titik di dalam kurung dua .... 4. Penomoran halaman diberikan pada akhir setiap halaman teks. 71 5. Garis miring dua dipakai untuk menandai pergantian halaman naskah dan tanda garis miring tiga untuk penutup naskah. 6. Pemisah yang menggunakan tanta titik . dalam naskah antara hashwu baris I dengan ‘ajzu baris II dalam bait nazam, dalam transleterasi akan diganti dengan tanda bintang 7. Penandaian alenia mengukuti penandaian alenia dalam naskah di samping alenia yang dibuat akibat pergantian nomor halaman 8. Perbaikan kata atau penjelasan maksudnya akan dijelaskan pada catatan kaki. 9. Kata yang sama dan ditulis berbeda akan diseragamkan penulisannya 10. Kata-kata yang meragukan atau tidak jelas maksudnya pada catatan kaki dituliskan aksara aslinya, kecuali jika kata yang tidak jelas maksudnya itu terdapat pada bait karena memang ditulis dengan aksara asli Arab. 11. Kata yang sulit terbaca karena kabur akan ditulis sesuai dugaan penulis dan diletakan di dalam kurung dua dengan tanda tanya ? dan dituliskan aksra aslinya pada catatan kaki 12. Kata yang merupakan varian arkais atau bentuk lain dari kata yang populer digunakan, akan dituliskan taranskripsinya seperti pada teks asli lalu diberi penjelasan pada catatan kaki dan penjelasan kata ini hanya dituliskan satu kali yaitu pada awal munculnya dan ditemukan dalam naskah. 13. Kata-kata yang merupakan varian arkhais, namun muncul secara bersamaan di dalam naskah akan ditulis seperti teks aslinya dan diberi penjelasan pada catatan kaki. Seperti kata “ketika” dan “kutika” yang muncul bersamaan pada hal 3. 14. Kata yang diduga hilang atau penyalin lupa menuliskanya akan dimunculkan sebagai kata tambahan yang berasal dari penulis dan diletakkan dalam tanda kurung dua siku [ ] 15. Kata-kata yang merupakan bahasa Arab atau dialek setempat ditulis dengan cetak miring. 16. Penulisan hamzah pada awal kata akan dibetulkan sesuai bentuknya, yaitu hamzah wa ṣal ditulis alif tanpa hamzah 72 sedangkan hamzah qa ṭ‘ ditulis alif dan dibubuhi hamzah baik di atas ataupun di bawahnya. 17. Dalam teks, kata-kata yang memiliki hamzah di tengah dan berharkat kasrah selalu diberi titik dua di bawahnya, maka dalam transleterasi akan ditulis tanpa mencantumkan titik dua tersebut. Misalnya kata ﺎًﻨﻴِﺋﺎَﺧ akan ditulis biasa ﺎًﻨِﺋﺎَﺧ dan sebagainya 18. Dalam teks terdapat keragaman penulisan fī antara yang diberikan tanda suk ūn mati pada yā’ ِْﰲ dan yang tidak diberi tanda suk ūn ِﰲ , maka dalam transliterasi penulisannya diseragamkan tanpa memberikan tanda suk ūn ِﰲ . 19. Ungkapan dalam bentuk na ẓam atau syair akan ditulis ulang menggunakan aksara asli Arab dan ditransliterasi, sedangan ungkapan dengan bahasa Arab yang selain na ẓam atau syair akan ditransliterasi tanpa menuliskan aksara asli Arab. 20. Kata-kata yang ditulis dengan aksara dan bahasa Arab akan diberikan harkat secara utuh, seperti yang tertulis dalam teks. 21. Beberapa nama dan tokoh yang disebutkan di dalam teks akan diberikan penjelasan tentangnya pada catatan kaki.

C. Suntingan Teks