Desain Penelitian Populasi dan Sampel Tempat Penelitian Waktu Penelitian Etika Penelitian Alat Pengumpulan Data

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain fenomenologi yaitu untuk mengetahui bagaimana perawatan ibu postpartum menurut budaya Minang.

B. Populasi dan Sampel

1. Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah 180 orang, yaitu ibu-ibu postpartum di Kelurahan Kotamatsum IV, Kecamatan Medan Area, Kota Madya Medan. 2. Sampel Jumlah sampel yang diteliti pada penelitian ini adalah 7 orang ibu-ibu postpartum. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sample dan sesuai dengan ktiteria sempel. Kriteria sampel yang digunakan dalam penelitia ini adalah sebagai berikut: a. Ibu-ibu pospartum suku Minang, yang kedua orang tuanya asli bersuku Minang. b. Bersedia untuk diwawancarai.

C. Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Kotamatsum IV, Kecamatan Medan Area, Kota Madya Medan.

D. Waktu Penelitian

Universitas Sumatera Utara Penelitian ini berlangsung pada September 2010 sampai Mei 2011, dan pengambilan data dilakukan pada Februari sampai Mei 2011.

E. Etika Penelitian

Penelitian ini dilakukan setelah mendapat persetujuan dari institusi pendidikan yaitu Program Studi D-IV Bidan Pendidik. Dalam penelitian ini terdapat beberapa hal yang berkaitan dengan permasalahan etik yaitu peneliti menjelaskan maksud dan tujuan penelitian kepada calon pertisipan serta akibat yang mungkin terjadi sebelum dan sesudah pengumpulan data. Setelah partisipan menyatakan bersedia untuk berpartisipasi dalam penelitian, maka partisipan menandatangani surat persetujuan partisipan dalam penelitian informed consent. Agar dapat terjaga kerahasian identitas dan seluruh informasi partisipan yang diperoleh, dalam data demografi partisipan hanya diberi nomor untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan sehingga tetap terjaga kerahasiannya.

F. Alat Pengumpulan Data

Ada tiga instrumen yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu: 1. peneliti sendiri sebagai instrumen penelitian. 2. Kuesioner data demografi, yaitu berisi mengenai data umum partisipan berupa usia, agama, lama perkawinan, jumlah anak hidup, pekerjaan, pendidikan. 3. Panduan wawancara berisi pertanyaan yang akan diajukan meliputi: a. Coba ibu ceritakan apa-apa saja yang ibu lakukan selama perawatan masa nifas? b. Mengapa ibu melakukan perawatan tersebut? c. Manfaat apa yang ibu rasakan setelah melakukan perawatan tersebut? Panduan wawancara dapat di lihat di lampiran 2. Universitas Sumatera Utara

G. Prosedur Pengumpulan Data