Tujuan Penelitian Struktur Organisasi Skripsi

Aprilia Lusi Fitriani, 2013 Efektivitas Remedial Teaching Pendidikan Agama Islam PAI Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Studi Kuasi Eksperimen pada Bahasan Salat untuk Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lembang Tahun Ajaran 20122013 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 2. Bagaimana proses remedial teaching? 3. Bagaimana hasil belajar siswa sesudah diberikan remedial teaching? 4. Bagaimana efektivitas remedial teaching terhadap hasil belajar siswa?

C. Tujuan Penelitian

Secara umum penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas remedial teaching Pendidikan Agama Islam PAI dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada bahasan salat untuk siswa kelas VIII di SMP Negeri 3 Lembang tahun ajaran 20122013. Adapun tujuan khusus dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Mengetahui kemampuan awal siswa sebelum diberikan remedial teaching. 2. Mengetahui proses remedial teaching. 3. Mengetahuihasil belajar siswa sesudah diberikan remedial teaching. 4. Mengetahui efektivitas remedial teaching terhadap hasil belajar siswa.

D. ManfaatSignifikansi Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Secara teoritis skripsi ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif, bahwa PAI harus diajarkan sampai tuntas, dan peningkatan ketaatan salat itu merupakan kebutuhan yang wajib dilaksanakan oleh seluruh umat Islam terutama mukalaf.

2. Manfaat Praktis

Dalam penelitian ini ada beberapa manfaat yang ingin dicapai oleh peneliti, diantaranya sebagai berikut: a. Untuk peneliti, penelitian ini merupakan salah satu upaya untuk menuntaskan pembelajaran siswa yang kelak bermanfaat bagi umat. b. Untuk civitas akademik Universitas Pendidikan Indonesia, hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan untuk memperbaiki ketuntasan belajar, yaitu dengan diadakannya remedial teaching Aprilia Lusi Fitriani, 2013 Efektivitas Remedial Teaching Pendidikan Agama Islam PAI Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Studi Kuasi Eksperimen pada Bahasan Salat untuk Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lembang Tahun Ajaran 20122013 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu c. Untuk guru, penelitian ini diharapkan dapat menjadi motivasi untuk memperhatikan kesulitan siswa dalam belajar PAI, serta sebagai pertimbangan dalam menerapkan remedial teaching dalam mencapai ketuntasan belajar siswa d. Untuk siswa, penelitian ini diharapkan dapat memperbaiki hasil belajar siswa yang belum tuntas, juga diharapkan untuk memberikan kesadaran bahwa salat merupakan kebutuhan yang wajib dilaksanakan e. Untuk orang tua, penelitian ini diharapkan dapat memberikan contoh yang baik untuk memperhatikan kesulitan belajar anak-anaknya, senantiasa mengingatkan anak-anaknya untuk melaksanakan perintah Allah, terutama dalam ibadah salat dan memberikan pendidikan agama Islam yang terbaik untuk anak-anaknya

E. Struktur Organisasi Skripsi

Dalam penelitian ini, terdiri dari lima bab dan tiap bab terdiri dari beberapa sub bab yang saling berhubungan satu dengan yang lain. Adapun sistematika penyusunannya adalah sebagai berikut : BAB I Pendahuluan. Bab ini terdiri dari latar belakang penelitian, identifikasi dan perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaatsignifikansi penelitian, dan struktur organisasi skripsi. BAB II Kajian Pustaka, Kerangka Pemikiran dan Hipotesis Penelitian. Pada bab ini berisi pembahasan landasan teori penelitian, deskripsi teori remedial teaching, penelitian terdahulu yang relevan, kerangka pemikiran dan hipotesis. BAB III Metode penelitian. Pada bab ini penulis menjelaskan lokasi dan subjek populasisampel penelitian, desain penelitian, metode penelitian, definisi operasional, instrumen penelitian, proses pengembangan instrumen, teknik pengumpulan data, analisis data penelitian. BAB IV Hasil penelitian dan pembahasan. Dalam bab ini penulis akan memaparkan hasil penelitian mulai dari pelaksanaan penelitian, data siswa sebelum treatment remedial teaching, data siswa setelah treatment remedial Aprilia Lusi Fitriani, 2013 Efektivitas Remedial Teaching Pendidikan Agama Islam PAI Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Studi Kuasi Eksperimen pada Bahasan Salat untuk Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lembang Tahun Ajaran 20122013 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu teaching, pengolahan data serta membahas temuan-temuan penelitian disertai dengan analisisnya. BAB V Kesimpulan dan saran. Dalam bab ini penulis berusaha mencoba memberikan kesimpulan dan saran, serta menyertakan lampiran yang menurut peneliti berhubungan dengan skripsi ini. Aprilia Lusi Fitriani, 2013 Efektivitas Remedial Teaching Pendidikan Agama Islam Pai Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Studi Kuasi Eksperimen pada Bahasan Salat untuk Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 3 Lembang Tahun Ajaran 20122013 Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III METODE PENELITIAN

A. Lokasi Penelitian, Populasi, Sampel dan Teknik Penarikan Sampel

1. Lokasi penelitian

Lokasi penelitian adalah tempat yang dijadikan sampel penelitian. Dalam penelitian ini, peneliti mengadakan penelitian di SekolahMenengah Pertama SMP Negeri 3 Lembang. SMP Negeri 3 Lembang terletak di Jalan Raya Lembang No. 29. Peneliti mengambil lokasi penelitian di SMP Negeri 3 Lembang karena peneliti melaksanakan Program Pengalaman Lapangan PPL di sekolah ini, sehingga peneliti telah mengetahui kondisi lapangan dan perizinan penelitiannya pun dimudahkan oleh pihak sekolah.

2. Populasi Penelitian

Arikunto 2010: 173 mengemukakan bahwa “populasi adalah keseluruhan subjek penelitian”. Fathoni 2006: 103 mengemukakan bahwa “populasi ialah keseluruhan unit elementer yang parameternya diduga melalui statistika hasil analisis yang dilakukan terhadap sampel penelitian ”. Senada dengan pengertian di atas, Sugiyono 2010: 61 mengemukakan bahwa “populasi adalah wilayah generaliasi yang terdiri atas subjek objek yang mempunyai kuantitas dan karakteristik tertentu yang diterapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan ”. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Lembang.

3. Sampel dan Teknik Penarikan Sampel

Purwanto 2007: 220 mengemukakan bahwa “sampel adalah sebagian populasi yang memiliki ciri yang sama populasi .”Senada dengan pernyataan tersebut, Arikunto 2010: 174 mengemukakan bahwa sample adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti.

Dokumen yang terkait

EFEKTIFITAS PENGGUNAAN PENDEKATAN KONSEP TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA (Studi Kuasi Eksperimen pada Siswa Kalas II Cawu I Pokok Bahasan Struktur Tumbuhan di SMU Negeri Arjasa Tahun Pelajaran 1998/1999

0 2 13

IMPLEMENTASI METODE RESITASI UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA (Studi Kasus Pada Mata Pelajaran Ekonomi Pada Pokok Bahasan Mengklasifikasi Tenaga Kerja Siswa Kelas XI IPS 4 di SMA Negeri 3 Lumajang Semester Ganjil Tahun Ajaran 2011/2012

0 6 16

IMPLEMENTASI METODE RESITASI UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA (Studi Kasus Pada Mata Pelajaran Ekonomi Pada Pokok Bahasan Mengklasifikasi Tenaga Kerja Siswa Kelas XI IPS 4 di SMA Negeri 3 Lumajang Semester Ganjil Tahun Ajaran 2011/2012

0 6 17

i PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN PERTANYAAN SHARING SIKLUS DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA (Pokok Bahasan Struktur dan Fungsi Alat Tubuh Tumbuhan Kelas VIII Semester I SMP Negeri 12 Jember Tahun Ajaran 2005/2006)

0 5 16

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN THINKING ALOUD PAIR PROBLEM SOLVING DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN ANALISIS MATEMATIS SISWA (Kasus: Eksperimen pada Siswa Kelas VIII Semester Genap SMP Negeri 5 Metro Tahun Pelajaran 2011/2012)

1 9 58

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA (Studi pada Siswa Kelas VIII Semester Ganjil SMP Negeri 12 Bandarlampung Tahun Pelajaran 2012/2013)

0 6 60

PENGARUH PENGGUNAAN BAHAN AJAR LEAFLET TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA (Studi Kuasi Eksperimen pada Siswa Kelas VIII SMP Muhammadiyah 1 Gadingrejo Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2013/2014)

2 27 61

PENGARUH ACTIVE LEARNING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PENGELOLAAN LINGKUGAN (Studi Kuasi Eksperimen pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Talangpadang Semester Genap Tahun Pelajaran 2014/2015)

0 8 56

PENGARUH ACTIVE LEARNING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PEMANASAN GLOBAL (Studi Kuasi Eksperimen Pada Siswa Kelas VII Semester Genap SMP Negeri 1 Pagelaran Tahun Pelajaran 2014/2015)

0 3 53

PENGARUH MEDIA PREZI TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN PADA MANUSIA (Studi Eksperimen di Kelas VIII SMP Negeri 20 Kota Tasikmalaya, Tahun Ajaran 20182019)

0 0 8