Pengaruh Faktor Budaya, Sosial, dan Pribadi Secara Bersama-Sama

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan terhadap hasil penelitian, maka peneliti memberikan saran yang diharapkan dapat bermanfaat bagi pihak koperasi, mahasiswa dan penelitian selanjutnya sebagai berikut: 1. Bagi Pihak Koperasi a. Keputusan anggota dalam mengambil kredit perlu diminimalisir. Hal ini dapat dilihat dari tingginya jumlah skor yang diberikan responden untuk butir pernyataan Keputusan Anggota dalam Mengambil Kredit pada item pengenalan kebutuhan. Pengurus perlu melakukan pengetatan kebijakan dalam pemberian kredit pada anggota. Sementara anggota perlu mengelola keuangannya dengan baik sehingga tidak terbiasa mengambil kredit. b. Faktor Budaya yang tidak mempengaruhi Keputusan Anggota dalam mengambil Kredit perlu dipertahankan. Adapun skor tertinggi yang diberikan responden untuk butir pernyataan Faktor Sosial pada item kelas sosial. Anggota agar lebih bijak memutuskan untuk mengambil kredit, sehingga tidak mudah terpengaruh oleh kebiasaan mengambil kredit. c. Faktor Sosial yang mempengaruhi Keputusan Anggota dalam Mengambil Kredit perlu diminimalisir. Hal ini dapat dilihat dari tingginya skor yang diberikan responden untuk butir pernyataan Faktor Sosial pada item keluarga. Pengurus harus selektif dalam pemberian kredit pada anggota. Sementara anggota melakukan perencanaan keuangan masa depan untuk menunjang keadaan ekonomi keluarganya. d. Faktor Pribadi yang mempengaruhi Keputusan Anggota dalam Mengambil Kredit perlu diminimalisir. Hal ini dapat dilihat dari tingginya skor yang diberikan responden untuk butir pernyataan Faktor Pribadi pada item usia dan tahap siklus hidup. Pengurus harus melakukan analisis mendalam terkait alasan pribadi anggota. Anggota juga perlu memiliki cadangan keuangan untuk bekal di masa tua atau masa pensiun. 2. Bagi Peneliti Peneliti selanjutnya agar dapat lebih mengembangkan penelitian ini dengan meneliti faktor lain yang mempengaruhi keputusan anggota dalam mengambil kredit. Peneliti selanjutnya dapat menggunakan metode lain misalnya metode wawancara mendalam terhadap anggota koperasi, mengambil sampel yang lebih banyak sehingga informasi dapat lebih mewakili atas apa yang terjadi di lapangan. Disarankan pula untuk meneliti koperasi atau lembaga keuangan lain. 93 DAFTAR PUSTAKA Damayanti Maysaroh. 2014.Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Keputusan Nasabah dalam Memilih Bank Syariah. Skripsi. Program Studi Keuangan Islam Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga. Dian Puspitarini. 2013. Pengaruh Faktor Kebudayaan, Sosial, Pribadi dan Psikologi terhadap Proses Keputusan Pembelian Produk Pizza Studi pada Pizza Hut Cabang Jalan Jenderal Sudirman No. 53 Yogyakarta. Skripsi. Program Studi Manajemen Universitas Negeri Yogyakarta Djatnika. 2007. Manajemen Pemasaran. Bandung: Politeknik Negeri Bandung. Dwita Darmawati, dkk. 2007.Analisis Pengaruh Kebudayaan, Sosial, Kepribadian dan Psikologis terhadap Keputusan Pembelian Share. Survei pada Nasabah bank Muamalat Indonesia Cabang Purwokerto. Jurnal PERFORMANCE . 6I. Hlm. 16-32. Hasan, M.I. 2004. Pokok-pokok Materi: Teori Pengambilan Keputusan. Bogor: Ghalia Indonesia Husein Umar. 2011. Metode Penelitian untuk Skripsi dan Tesis Bisnis. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada. Imam Ghozali. 2011. Aplikasi Analisis Multivariate denga Program IBM SPSS 19. Edisi ke 5. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Iqbal Hasan. 2001. Pokok-pokok Materi Statistik 1 Statistik Deskriptif. Edisi 2. Jakarta : Bumi Aksara. Jogiyanto Hartono. 2013. Metodologi Penelitian Bisnis. Edisi 6. Yogyakarta : BPFE UGM. Kasmir. 2011. Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya. Jakarta : Rajawali Pres. Komarudin Sastradipoera.2004. Strategi Manajemen Bisnis Perbankan. Bandung: Kappa-Sigma. Kotler, Phillip. 2012. Marketing Management 14th Edition.. London : Pearson Education. Kotler, Phillip Gary Armstrong. 2008. Prinsip-prinsip Pemasaran. Jakarta:Erlangga. Laporan Pertanggungjawaban Pengurus dan Pengawas KP-RI Bina Mandiri Tahun Buku 2014.