Merancang Sistem Pencahayaan Pencahayaan

Bab VII 37

7.4.5 Dampak Penerangan yang Tidak Baik

Penerangan yang tidak didesain dengan baik akan menimbulkan gangguan atau kelelahan penglihatan selama kerja. Pengaruh dan penerangan yang kurang memenuhi syarat akan mengakibatkan: 1. Kelelahan mata sehingga berkurangnya daya dan effisiensi kerja. 2. Kelelahan mental. 3. Keluhan pegal di daerah mata dan sakit kepala di sekitar mata. 4. Kerusakan indra mata dan lain-lain. Selanjutnya pengaruh kelelahan pada mata tersebut akan bermuara kepada penurunan performansi kerja, termasuk: 1. Kehilangan produktivitas 2. Kualitas kerja rendah 3. Banyak terjadi kesalahan 4. Kecelakan kerja meningkat

7.4.6 Merancang Sistem Pencahayaan

Setiap pekerjaan memerlukan tingkat pencahayaan pada permukaannya. Pencahayaan yang baik menjadi penting untuk menampilkan tugas yang bersifat visual. Pencahayaan yang lebih baik akan membuat orang bekerja lebih produktif. Membaca buku dapat dilakukan dengan 100 to 200 lux. Hal ini merupakan pertanyaan awal perancang sebelum memilih tingkat pencahayaan yang benar. CIE Commission International de Di unduh dari : Bukupaket.com Bab VII 38 l’Eclairage dan IES Illuminating Engineers Society telah menerbitkan tingkat pencahayaan yang direkomendasikan untuk berbagai pekerjaan. Nilai nilai yang direkomendasikan tersebut telah dipakai sebagai standar nasional dan internasional bagi perancangan pencahayaan Tabel diberikan dibawah. Pertanyaan kedua adalah mengenai kualitas cahaya. Dalam kebanyakan konteks, kualitas dibaca sebagai perubahan warna. Tergantung pada jenis tugasnya, berbagai sumber cahaya dapat dipilih berdasarkan indeks perubahan warna. Tabel 7.4 Area Kegiatan dan Tingkat Penerangan Tingkat Penerangan Lux Area Kegiatan 20 Layanan penerangan yang minimum dalam area sirkulasi luar ruangan, pertokoan di daerah terbuka, halaman tempat penyimpanan 50 Tempat pejalan kaki dan panggung 70 Ruang boiler 100 Halaman trafo, ruangan tungku Pencahayaan umum untuk ruangan dan area yang jarang digunakan danatau tugas-tugas atau visual sederhana 150 Area sirkulasi di industri, pertokoan dan ruang penyimpan 200 Layanan penerangan yang minimum dalam tugas 300 Meja dan mesin kerja ukuran sedang, proses umum dalam industri kimia dan makanan, kegiatan membaca dan membuat arsip Pencahayaan umum untuk interior 450 Gantungan baju, pemeriksaan, kantor untuk menggambar, perakitan mesin dan bagian yang halus, pekerjaan warna, tugas menggambar kritis 1500 Pekerjaan mesin dan di atas meja yang sangat halus, perakitan mesin presisi kecil Di unduh dari : Bukupaket.com Bab VII 39 dan instrumen; komponen elektronik, pengukuran dan pemeriksaan. Bagian kecil yang rumit sebagian mungkin diberikan oleh tugas pencahayaan setempat Pencahayaan tambahan setempat untuk tugas visual yang tepat 3000 Pekerjaan berpresisi dan rinci sekali, misal instrumen yang sangat kecil, pembuatan jam tangan, pengukiran

7.4.7 Pendekatan Aplikasi Penerangan di Tempat Kerja