Hasil Penelitian Terdahulu TINJAUAN PUSTAKA

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Hasil Penelitian Terdahulu

Penelitian sebelumnya yang berhubungan dengan penelitian ini telah dilakukan oleh 1. Ponco, Epi, 2007, Pengaruh Ekuitas Merek Berbasis Pelanggan Telkomnet Instan Terhadap Minat Pembelian Telkomnet Speedy Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh customer base brand eguity terhadap minat pembelian. Berdasarkan hasil penelitian maka ekuitas merek dari basis pelanggan telkomnet instan memiliki pengaruh positif terhadap minat pembelian merek dengan pengaruh sebesar 40.47. 2. Donna Maryati Panggabean, Amrin Fauzi dan Rismayani 2009 Analisis Pengaruh Faktor-Faktor Ekuitas Merek Papa Ron’s Terhadap Kepuasaan Konsumen studi Kasus Pada Restoran Papa Ron’s di Medan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor-faktor ekuitas merek yang terdiri dari loyalitas merek, mutu yang dirasakan, asosiasi merek dan kesadaran merek terhadap konsumen Restoran Papa Ron’s di Medan. Data dikumpulkan melalui survei menggunakan kuesioner. Adapun teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 115 responden. Untuk menguji hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini digunakan analisis regresi. Hasil analisis menunjukkan bahwa secara serempak variable loyalitas merek, mutu yang dirasakan, asosiasi merek dan kesadaran merek berpengaruh terhadap kepuasan konsumen Restoran Papa Ron’s di Medan. 3. Junaedi 2009 dengan judul : Pengaruh Store Atmosphere Terhadap Minat Beli Konsumen Pada Toserba Kuningan Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh store atmosphere terhadap minat beli konsumen pada toserba kuningan. Metode analisis data yang digunakan adalah dengan menggunakan analisis statistik uji korelasi. Dari hasil penelitian dan pembahasan maka dapat ditarik kesimpulan dari penelitian ini bahwa untuk analisis korelasi produk moment dapat diartikan bahwa store atmosphere memiliki hubungan yang kuat dengan minat beli konsumen, hal ini dapat terlihat pada perolehan r sebesar 0,751 yang termasuk kategori kuat. 4. Inneke Qamariah 2008 dengan judul Analisis Pengaruh Faktor-Faktor Ekuitas Merek Sepeda Motor Merek Honda terhadap Loyalitas Pelanggan Studi Kasus pada Universitas Sumatera Utara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis dimensi ekuitas merek mana yang berpengaruh lebih signifikan pada merek sepeda motor Honda terhadap Loyalitas Pelanggan. variabel loyalitas merek, kesan kualitas dan asosiasi merek berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas Pelanggan sepeda motor merek Honda di lingkungan Universitas Sumatera Utara, sedangkan variabel kesadaran merek tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan konsumen dalam melakukan pembelian sepeda motor merek Honda. 2.2. Landasan Teori 2.2.1. Pengertian Pemasaran