Analisa Lokasi Analisa Tapak Faktor Pemandangan atau View

BAB IV DATA DAN ANALISA PROYEK

IV.1 Aspek Lingkungan

IV.1.1 Analisa Lokasi

Hotel Resort didefinisikan sebagai hotel yang terletak dikawasan wisata, dimana sebagian pengunjung yang menginap tidak melakukan kegiatan usaha. Pengunjung yang datang ke hotel resort ingin menikmati ketenangan, dekat dengan alam dan suasana yang baru, maka hotel resort difungsikan sebagai tempat peristirahatan. Dengan demikian sangatlah penting untuk menentukan lokasi yang tepat sebuah hotel resort. Lokasi hotel resort berada di tempat-tempat berpemandangan indah, pegunungan, tepi pantai dan sebagainya, yang tidak dirusak oleh keramaian kota, lalu lintas yang padat dan bising. 37

IV.1.2 Analisa Tapak

1 Kondisi Sekitar Tapak a Kedudukan Administrasi Tapak Provinsi : Sulawesi Selatan Kabupaten : Toraja Utara Kecamatan : Rantepao b Batas Tapak Gambar 4.1 Tapak Toraja Heritage Hotel Sumber : www.googlemaps.com Barat : persawahan dan hutan Timur : pemukiman penduduk dan akses menuju hotel Utara : persawahan dan perbukitan Selatan : persawahan 2 Pencapaian ke Tapak 37 Dirjen Pariwisata, “Penyempurnaan Kriteria Klasifikasi Hotel”, Jakarta,1995 U Gambar 4.2 Pencapaian ke Tapak Sumber : Data Lapangan, 2012 Hotel ini berada diantara pemukiman warga. Lokasinya berjarak tempuh 30 menit dari Bandara Pongtiku. 30 menit berjalan kaki dari objek wisata Tongkonan Ke’te’ Kesu. 10 menit dari pasar bolu di Rantepao. 30 menit dari pusat kota dan pemerintahan Tana Toraja daerah Makale.

IV.1.3 Faktor Pemandangan atau View

Gambar 4.3 Pemandangan dari Tapak Sumber : Data Lapangan, 2012 Analisa lingkungan sekitar 1 Pandangan dari A adalah area persawahan dan perbukitan 2 Pandangan dari B adalah area persawahan penduduk 3 Pandangan dari C adalah pemukiman penduduk dan akses menuju hotel 4 Pandangan dari D adalah area persawahan dan hutan Lokasi ini dikelilingi oleh persawahan serta banyak menyajikan pemandangan alam pegunungan. Di pagi hari akan terlihat pemandangan.

IV.1.4 Faktor Pergerakan Matahari