Sejarah Under Sea World Indonesia

sekaligus mendapatkan edukasi yang berguna bagi Anda dan anak-anak Anda. Tidak hanya bisa melihat hiu martil dan beragam jenis ikan lainnya saja, bahkan Anda juga dapat melihat atraksi-atraksinya yang menarik. Atraksi – atraksi tersebut diantaranya: 1. Akuarium Utama Tiap hari, hewan-hewan dalam akuarium utama diberi makan dengan cara disuapi. Saksikan bagaimana para penyelam menyuapi ikan pari raksasa, kerapu, penyu, dan ikan-ikan lainnya dalam acara pemberian makan ikan di depan jendela besar. 2. Akuarium Hiu Acara pemberian makan hiu selalu menarik untuk disaksikan. Darah dari pakan segar sangat menarik ikan hiu. Saat pemberian makan, ikan-ikan hiu akan berubah menjadi sangat aktif. Mereka segera menjejak bau makanan dan secepat kilat menyambarnya. Makanan yang ada dalam mulut akan langsung ditelan untuk menghindari gigitan dari hiu lainnya yang dapat berakibat fatal. 3. Kolam Sentuh Disini Anda bisa bergabung bersama staff Sea World dalam aktifitas memberi makan hewan secara langsung. Dengan menggunakan tongkat Anda bisa mencoba memberi makan hiu atau penyu laut. Pengalaman ini tidak bisa Anda dapatkan di tempat lain. 4. Duyung Sekitar 80 dari waktu duyung dihabiskan untuk mencari makan. Rumput laut sebagai menu makanannya mengandung sedikit nutrisi sehingga untuk mencukupi kebutuhan gizinya, duyung harus banyak makan. Di Sea World, menyaksikan penyelam menyuapi duyung dengan lembut dan penuh kasih sayang. Sesekali, si duyung akan naik ke permukaan untuk bernafas kemudian menyelam kembali. 5. Piranha Bayangkan sekelompok piranha yang lapar berada dihadapan Ketika makanan dilemparkan, dalam hitungan detik makanan tersebut akan habis tak bersisa. Itulah pemandangan saat ikan piranha diberi makan oleh staff Sea World Indonesia. Perhatikan dari dekat saat ikan piranha menyantap makanannya maka akan terlihat deretan gigi runcing yang mampu memotong dan menyobek daging. Benar-benar ikan yang mengagumkan. 6. Karang Hidup Karang Hidup merupakan ekosistem yang terbaik yang kaya akan biodiversitas. Menjadi tempat hidup berbagai jenis hewan laut, tempat berlindung hewan-hewan kecil, tempat mencari makan hewan-hewan besar, dimana terumbu karang bersimbiosis dengan zooxanthela menjadi pembentuk utama kehidupan di ekosistem ini. 7. AquArapaima Salah satu ikan air tawar yang terbesar di dunia yang hidup di sungai Amazon. Memiliki ketahanan diri yang tinggi seperti pada saat kondisi lingkungannya kekurangan air maka tubuhnya akan menggulung membentuk bola dan membenamkan diri di dalam lubang sampai air datang kembali. Mereka juga memiliki kemampuan untuk mengambil oksigen langsung dari udara obligate air breather dengan muncul ke atas permukaan setiap 5 sampai 20 menit sekali. Pada akhir September 2014 terdapat perseteruan antara pihak Taman Impian Jaya Ancol pihak Sea world Indonesia. Sea world Indonesia menyatakan bahwa perpanjangan kontrak yang berakhir pada Juni 2014 akan berlangsung otomatis sampai tahun 2034. Namun, pihak PT. Ancol Pembangunan menyatakan bahwa kontrak harus diperpanjang tidak berlangsung otomatis. Pertikaian ini pun berakhir dengan penutupan Sea world Indonesia pada tanggal 2 Oktober 2014

B. Dasar Hukum Pengalihan Hak Atas Bangunan Under Sea World

Indonesia Untuk dapat memberikan jaminan kepastian hukum, dalam pendaftaran pengalihan hak atas tanah dengan status hak milik karena hibah, diterbitkan peraturan perundang-undangan yang berlaku masa pembangunan jangka panjang. Adapun Dasar Hukum dari Kegiatan Pendaftaran Pengalihan Hak Atas Tanah dengan Status Hak Milik Karena hibah, adalah: 1. Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 33 ayat 3, menyebutkan bahwa: “Bumi air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat”. 2. Undang-Undang Pokok Agraria Nomor 5 Tahun 1960 tentang Pokok- Pokok Agraria. a. Pasal 19 ayat 1 “Untuk menjamin kepastian hukum oleh pemerintah diadakan pendaftaran tanah diseluruh wilayah Republik Indonesia menurut ketentuan-ketentuan yang diatur dengan Peraturan Pemerintah”. b. Pasal 23 ayat 1 dan 2 1 Hak milik demikian pula setiap pengalihan, hapusnya dan pembebanannya dengan hak-hak lain harus didaftarkan menurut ketentuan-ketentuan yang dimaksud dalam Pasal 19 UUPA. 2 Pendaftaran termaksud dalam ayat 1 merupakan alat pembuktian yang kuat mengenai hapusnya hak milik serta sahnya pengalihan dan pembebanan hak tertentu 3. Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1997 Tentang Pendaftaran Tanah. a. Pasal 1 ayat 1 “Pendaftaran tanah adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah secara terus menerus, berkesinambungan dan teratur, meliputi pengumpulan, pengolahan, pembukuan, dan penyajian serta pemeliharaan data fisik dan data yuridis, dalam bentuk peta dan daftar, mengenai bidang-bidang tanah dan satuan-satuan rumah susun, termasuk pemberian surat tanda bukti haknya bagi bidang-bidang tanah yang sudah ada haknya dan hak milik atas satuan rumah susun serta hak-hak tertentu yang membebaninya.”