Identifikasi Masalah Pe mbatasan Masalah Perumusan Masalah

commit to user 6

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka dapat diidentifikasikan beberapa masalah sebagai berikut: 1. Sehubungan dengan rendahya pemahaman demokrasi dan budaya demokrasi siswa memungkinkan pula rendahnya sikap demokrasi yang dimiliki siswa. 2. Pemahaman demokrasi kemungkinan memiliki hubungan yang erat dengan sikap demokrasi yang dimiliki pada siswa. 3. Pemahaman budaya demokrasi kemungkinan memiliki hubungan yang erat dengan sikap demokrasi yang dimiliki pada siswa. 4. Semakin meningkatnya tingkat kenakalan siswa yang mengara h pada pelanggaran nilai- nilai demokrasi. 5. Banyaknya faktor-faktor yang berpengaruh terhadap Sikap Demokrasi pada Siswa Kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Karanganyar.

C. Pe mbatasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah tersebut, penulis membatasi masalah yang akan diteliti, agar penelitian jelas dan berjalan dengan baik, yakni pada masalah kurangnya pemahaman demokrasi dan budaya demokrasi pada siswa menyebabkan sikap demokrasi dalam diri siswa rendah. Dan berikut pembatasan ruang lingkup masalah yang akan diteliti : 1. Subjek Penelitian Adapun yang menjadi subjek penelitian adalah siswa kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Karanganyar Tahun Pelajaran 20102011 2. Objek Penelitian Objek penelitian ini adalah aspek-aspek dari subjek penelitian yang menjadi sasaran penelitian yaitu : a. Pemahaman Demokrasi b. Budaya Demokrasi c. Sikap Demokrasi commit to user 7 3. Tempat Penelitian Tempat dalam penelitian ini adalah Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Karanganyar.

D. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah, identifikasi masalah dan pembatasan masalah yang telah dipaparkan, maka dapat dirumuskan masalah sebagai berikut : 1. Apakah ada hubungan yang positif dan signifikan antara pemahaman demokrasi dengan sikap demokrasi pada Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Karanganyar tahun ajaran 20102011? 2. Apakah ada hubungan yang positif dan signifikan antara budaya demokrasi dengan sikap demokrasi pada Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Karanganyar tahun ajaran 20102011? 3. Apakah ada hubungan yang positif dan signifikan secara bersama antara pemahaman demokrasi dan budaya demokrasi dengan sikap demokrasi pada Siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Karanganyar tahun ajaran 20102011?

E. Tujuan Penelitian