Analisa Data Tingkat Keabsahan Data

partisipan yang didapat masih dua orang. Pada bulan Juni dilakukan wawancara dengan enam orang partisipan lainnya. pengumpulan data pada penelitian kualitatif dilakukan pada kondisi alamiah. Selama satu bulan mengikuti penelitian, dilakukan prolonged engagement dengan cara memperkenalkan diri kepada calon partisipan dan menjelaskan tujuan mengikuti jadwal dinas di ICU. Proses keperawatan di ruang ICU juga diikuti secara aktif. Setelah terbina rasa percaya, peneliti kemudian meminta persetujuan calon partisipan yang telah ditetapkan untuk dijadikan sumber data penelitian. Setelah mendapat persetujuan partisipan, kemudian dilakukan wawancara dengan partisipan. Wawancara dilakukan selama 15-30 menit sebanyak satu dan direkam menggunakan alat perekam. Pengumpulan data kuisioner dan data demografi dilakukan di berbagai tempat yang masih termasuk dalam ruang lingkup ruang ICU. Diantaranya di dapur ruang ICU, di ruang ICU sendiri, dan di ruang istirahat perawat di ICU. Hal ini disebabkan partisipan menolak untuk mengadakan wawancara di luar jadwal dinas mereka.

3.7 Analisa Data

Analisa data dilakukan bersamaan pada saat transkrip data dan dilakukan seleksi satu persatu. Analisa data menggunakan metode Colaizzi. Setelah wawancara dilakukan, kemudian hasil wawancara dibuat transkripnya. Setelah semua hasil wawancara dibuatkan transkripnya, kemudian peneliti membaca ulang semua transkrip data yang telah terkumpul. Peneliti kemudian menandai pernyataan-pernyataan spesifik dari tiap transkrip data. Pernyataan-pernyataan yang spesifik dari tiap transkrip data kemudian diuraikan artinya. Arti yang ditemukan dari tiap pernyataan spesifik, kemudian Universitas Sumatera Utara dikelompokkan dalam tema-tema. Tema-tema kemudian dibagi lagi dalam kelompok-kelompok sub tema. Hasil pengelompokan kemudian dibandingkan lagi dengan transkrip data. Hasil pengelompokan yang dirasa sudah sesuai kemudian divalidasi kembali kepada partisipan dengan cara menanyakan partisipan tema- tema yang telah dibuat tadi. Peneliti juga megadakan confirmability dengan dosen ahli kualitatif.

3.8 Tingkat Keabsahan Data

Tingkat kepercayaan data dipertahankan dengan prolonged engagement selama sebulan. Setiap hari Senin-Jumat, pada bulan April, peneliti mengikuti jadwal dinas sore. Pada hari Sabtunya peneliti mengikuti jadwal dinas pagi dan hari Minggu peneliti tidak mengikuti kegiatan dinas. Pada waktu dinas, peneliti mengikuti kegiatan di ICU secara aktif. Peneliti juga melakukan pendekatan dengan calon partisipan dengan cara bertanya kegiatan-kegiatan apa yang akan dilakukan dan aktif melakukan perawatan bersama perawat. Peneliti juga menjelaskan tujuan peneliti mengikuti jadwal dinas di ruang ICU sehingga calon partisipan mengerti dan tidak merasa risih dengan kehadiran peneliti. Member checking dilakukan dengan menanyakan kepada partisipan tema- tema yang telah dibuat berdasarkan hasil wawancara dengan partisipan. Selama penelitian,dependability dipertahankan dengan membuat catatan lengkap hasil wawancara. Peneliti juga selalu membandingkan hasil penelitian dengan observasi peneliti selama penelitian dan proses yang dijalani peneliti selama penelitian. Universitas Sumatera Utara

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN