Validasi Pakar Instrumen Pengumpulan Data a.

guru dan siswa melakukan pembelajaran menggunakan papan kartun bilangan yang telah dikembangkan.

2. Instrumen Pengumpulan Data a.

Wawancara Wawancara dilakukan untuk mendapatkan informasi mengenai tanggapan guru pada pembelajaran matematika di kelas IV dengan menggunakan KTSP serta tanggapannya tentang media pembelajaran yang dapat membantu proses pembelajaran matematika. Hasil wawancara ini dilakukan sebagai acuan dalam penyusunan draft produk awal dalam pembuatan media pembelajaran berupa papan kartun bilangan. Pedoman wawancaranya dapat dilihat pada Tabel 1. Tabel 1 Pedoman Wawancara Pembelajaran Matematika KTSP Indikator Pertanyaan Pembelajaran Matematika KTSP Bagaimana pendapat bpk tentang pembelajaran matematika di kelas IV yang menggunakan KTSP? Apakah siswa tertarik dan berantusias saat mengiuti pembelajaran matematika? Dalam pembelajaran matematika, apakah ibu sudah sering menggunakan media pembelajaran untuk mendukung proses pembelajaranya? Dalam media pembelajaran yang ibu gunakan sudah efektif untuk materi tersebut? Apakah ibu pernah mengembangkan sendiri media pembelajaran matematika bu? Misalnya seperti apa? Berapakah KKM untuk mata pelajaran matematika di kelas IV? Berapa jumlah siswa yang nilainya masih di bawah KKM mata pelajaran Matematika?

b. Validasi Pakar

Lembar validasi digunakan untuk uji pakar media, dan uji pakar materi. Lembar validasi diisi oleh ahli expert judgement. Lembar validasi dilakukan untuk memvalidasi draft produk awal dan untuk menguji kelayakan dari papan kartun bilangan sebelum diujicobakan di dalam kelas penelitian. 1 Lembar Validasi Pakar Materi Tabel 2 Kisi-kisi Lembar Validasi Pakar Materi No. Indikator 1 2 3 4 5 1. Kesesuaian materi dengan isi materi 2. Kelengkapan materi berdasarkan topik- topik yang diuraikan dalam silabus No. Indikator 1 2 3 4 5 3. Menambah minat siswa 4. Kemudahan mempelajari materi 5. Kemudahan akses bahan ajar Papan Kartun Bilangan 6. Kemudahan pemanfaatan bahan ajar operasi bilangan bulat yang disediakan dalam Papan Kartun Bilangan 7. Kebermanfaatan bahan ajar Papan Kartun Bilangan dalam mempermudah pemahaman konsep 8 Kemudahan memahami materi dengan prosedur penggunaan alat peraga 9 Efisiensi alat peraga untuk mencapai tujuan pelajaran 10 Manfaat alat peraga untuk penguasaan konsep materi bagi siswa Dilihat dari tabel di atas, maka ada 10 butik aspek yang dinilai. Kriteria penilaian uji pakar materi yang dikembangkan disajikan pada tabel 3 berikut ini. Tabel 3 Kriteria Uji Pakar Materi Skor Kriteria 41-50 31-40 21-30 11-20 10 Sangat baik Baik Cukup baik Kurang baik Sangat kurang baik a. Lembar Validasi Pakar Media Lembar validitas dari pakar media digunakan untuk validasi draft produk awal yang telah dibuat sehingga layak untuk uji coba terbatas. Kisi –kisi lembar validasi pakar media pada tabel berikut. Tabel 4 Kisi-kisi Lembar Validasi Pakar Media No. Indikator 1 2 3 4 5 1. Kesesuaian media pembelajaran dengan materi yang diajarkan 2. Kesesuaian media pembelajaran dengan model pembelajaran yang digunakan 3. Kelengkapan media pembelajaran dalam pembelajaran No. Indikator 1 2 3 4 5 4. Keruntutan media yang digunakan dalam pembelajaran 5. Kemudahan pemanfaatan media dalam pembelajaran 6. Kemampuan media mempermudah pemahaman materi pembelajaran bagi siswa Dilihat dari tabel di atas, maka ada 6 butik aspek yang dinilai. Kriteria penilaian uji pakar media yang dikembangkan disajikan pada tabel 5 berikut ini. Tabel 5 Kriteria uji pakar media Skor Kriteria 25-30 19-24 13-18 7-12 6 Sangat baik Baik Cukup baik Kurang baik Sangat kurang baik b. Lembar Angket Respon Guru Selain dilakukan uji pakar materi dan media. Maka dilakukan pengumpulan data menggunakan angket untuk mengetahui respon dari guru dan siswa setelah melaksanakan pembelajaran dengan menggunakan media pembelajaran berupa multimedia interaktif. Angket respon guru pada media pembelajaran dapat dilihat pada tabel 6. Tabel 6 Kisi-kisi Angket Respon Guru No Indikator 1 Kesesuaian Media papan kartun bilangan dengan indikator pembelajaran. 2 Kesesuaian Media papan kartun bilangan dengan tujuan pembelajaran. 3 Kesesuaian Media papan kartun bilangan dengan konsep materi yang diajarkan. 4 Media papan kartun bilangan membantu siswa memperoleh pengalaman belajar yang baik. 5 Pembelajaran menggunakan media membuat siswa tertarik mengikuti pelajaran. 6 Pembelajaran dengan menggunakan media dapat memfasilitasi siswa menjadi lebih aktif dan kreatif No Indikator 7 Pembelajaran menggunakan media dapat meningkatkan rasa ingin tahu siswa. d. Lembar Angket Respon siswa Lembar respon siswa digunakan untuk mengetahui sejauh mana siswa dapat belajar dengan media ini dan bagaimana respons siswa terhadap media ini. Berdasarkan lembar pendapat siswa yang berisi kalimat terbuka dapat diperoleh respons siswa yang merupakan subjek penelitian ini. Kisi-kisi lembar penilaian pendapat siswa tercantum dalam Tabel 7. Tabel 7 Kisi-kisi angket Respon Siswa No. Indikator 1 Permainan papan kartun bilangan ini membuatku tertarik dalam mengikuti pembelajaran matematika. 2 Permainan papan kartun bilangan ini lebih mudah untuk memahami materi operasi bilangan bulat. 3 Media pelajaran di dalam permaian papan kartun bilangan membuatku lebih tertarik memperhatikan penjelasan guru. 4 Peraturan permainan di dalam papan kartun bilangan ini mudah dipahami. 5 Media pembelajaran papan kartun bilangan menarik. e. Lembar Observasi Pembelajaran Observasi ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana guru dan siswa melakukan pembelajaran menggunakan media pembelajaran papan kartun bilangan yang dikembangkan. Kisi-kisi untuk melakukan observasi dapat dilihat pada tabel 8 berikut ini : Tabel 8 Pedoman Observasi Guru Ketika Pembelajaran No Indikator Pendahuluan 1 Perlengkapan dan kesesuaian media pembelajaran dan alat peraga yang akan digunakan dalam proses belajar mengajar. Kegiatan Awal 2 Ramah tamah dengan guru salam, presensi 3 Guru melaksanakan apersepsi. No Indikator 4 Guru menyampaikan tujuan pembelajaran. Kegiatan Inti 5 Guru memperkenalkan materi yang disampaikan melalui buku petunjuk penggunaan media papan kartun bilangan 6 Guru menggali pengetahuan peserta didik tentang materi melalui pertanyaan 7 Guru membuat peserta didik dalam kelompok. 8 Guru memberi tugas untuk setiap kelompok. 9 Guru memberikan kesempatan bagi setiap kelompok mempresentasikan hasil diskusi. Kegiatan Penutup 10 Guru mengajak siswa melakukan refleksi pembelajaran. 11 Guru melakukan serangkaian evaluasi pembelajaran dengan tanya jawab dan test kecil. 12 Guru meminta siswa mengisi angket respon siswa. 13 Guru mengelola waktu pembelajaran secara efisien.

1. Soal