Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

4

C. Rumusan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah di atas dapat dirumuskan masalah penelitian sebagai berikut: a. Apakah pembelajaran matematika menggunakan media kartu soal dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas V SDN 2 Sukadadi tahun pelajaran 20132014? b. Apakah pembelajaran matematika menggunakan media kartu soal dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN 2 Sukadadi tahun pelajaran 20132014?

D. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah sebagaimana telah dikemukaan di atas maka tujuan penelitian adalah untuk: a. Meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas V SDN 2 Sukadadi pada pembelajaran Matematika menggunakan media kartu soal. b. Meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN 2 Sukadadi pada pembelajaran Matematika menggunakan media kartu soal.

E. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat: 1. Bagi siswa Dapat membangkitkan minat siswa dan menciptakan suasana pembelajaran yang menyenangkan melalui penggunaan media kartu soal, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN 2 Sukadadi. 5 2. Bagi Guru Dapat mengembangkan kemampuan profesional guru dalam menyelenggarakan pembelajaran di kelas, memperluas wawasan serta pengetahuan guru dalam pembelajaran matematika. 3. Bagi Peneliti Dengan adanya penelitian ini maka peneliti memperoleh pengalaman mengembangkan model pembelajaran yang dapat disesuaikan dengan latar belakang yang dimiliki siswa. 4. Sekolah Dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dalam menghasilkan output yang berpotensi dan memiliki pengetahuan yang tinggi.

F. Definisi Operasional

1. Aktivitas belajar adalah skor yang diperoleh siswa melalui pengamatan yang dilakukan oleh pengamatobserver selama proses pembelajaran berlangsung. Skor yang diperoleh kemudian dirata-rata. Rata-rata aktivitas siswa secara klasikal akan dinyatakan atau diinterpretasikan dengan sangat baik, baik, cukup baik, kurang baik dan sangat kurang baik. Aspek-aspek yang diamati untuk mengukur aktivitas belajar siswa dilihat dari kegiatan siswa pada saat: 1. Memperhatikan penjelasan guru 2. Bertanya kepada guru. 3. Menjawab pertanyaan guru. 4. Membuat soal pada kartu soal. 6 5. Mengerjakan soal pada kartu soal 6. Berdiskusi antar siswa. 2. Hasil belajar adalah skor yang diperoleh siswa setelah siswa mengerjakan soal-soal yang diberikan oleh guru. Soal yang dikerjakan siswa harus sesuai dengan materi yang diajarkan yaitu mata pelajaran matematika tentang KPK dan FPB. Siswa akan mengerjakan soal setelah mengikuti pelajaran setiap akhir siklus. Soal – soal ini terdiri dari 5 butir soal uraian yang harus dikerjakan secara tertulis. Nilai yang diperoleh siswa akan menentukan ketuntasan belajarnya. Jika nilai yang diperoleh ≥60 maka siswa tersebut dinyatakan tuntas, jika nilainya 60 maka siswa tersebut dinyatakan tidak tuntas. 3. Media kartu soal adalah media pembelajaran yang akan digunakan siswa dalam pembelajaran matematika untuk memperagakan suatu arti, fakta, atau konsep Rositawati, 2012: 7. Setiap siswa menuliskan soal pada kartu soal, kemudian kartu soal tersebut akan diacak atau dikocok dan dibagikan kepada semua siswa. Setiap siswa menjawab soal yang ada pada kartu soal yang diterimanya. Kartu soal ini dibuat dari kertas manila atau sejenisnya dengan ukuran 10 cm x 15 cm.

Dokumen yang terkait

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD PADA SISWA KELAS V SDN 5 CIPADANG KECAMATAN GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 4 56

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF LEARNING START WITH A QUESTION (LSQ) PADA SISWA KELAS IV SDN 1 PADANGRATU KECAMATAN GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 5 51

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA PEMBELAJARAN PADA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR N EGERI 3 GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 6 69

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V SDN 2 SUMBEREJO BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

1 12 42

PENGGUNAAN MEDIA GRAFIS UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 2 GEDUNG GUMANTI KECAMATAN TEGINENENG KABUPATEN PESAWARAN TAHUN 2013/2014

0 7 129

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MENGGUNAKAN MEDIA KARTU SOAL PADA SISWA KELAS V SDN 2 SUKADADI KECAMATAN GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN TAHUN PELAJARAN 2013/2014

0 8 66

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI METODE EKSPERIMEN BAGI SISWA KELAS V SDN 2 PADANG RATU KECAMATAN GEDUNG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN

0 5 53

MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MEMBACA PEMAHAMAN DENGAN MEDIA GAMBAR SISWA KELAS IV SD NEGERI 3 KARANG ANYAR KECAMATAN GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2012/2013

1 10 55

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENGGUNAAN MEDIA KIT MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SDN 3 NEGARA RATU KECAMATAN NATAR TAHUN PELAJARAN 2013/2014

0 9 10

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENGGUNAAN ALAT PERAGA PADA SISWA KELAS V SDN 3 WIYONO KECAMATAN GEDONG TATAAN KABUPATEN PESAWARAN TAHUN PELAJARAN 2013/2014

0 7 32